Menjelajahi Keindahan Destinasi Wisata di Ujung Timur Pulau Jawa

- 21 Mei 2023, 11:01 WIB
Menjelajahi keindahan destinasi wisata di ujung timur pulau jawa/ pixabay.com
Menjelajahi keindahan destinasi wisata di ujung timur pulau jawa/ pixabay.com /

MEDIA BLITAR – Banyuwangi merupakan salah satu kabupaten di provinsi Jawa Timur yang terletak di ujung timur pulau Jawa.

Selain dikenal karena kebudayaan tari gandrung yang khas, Banyuwangi juga menawarkan berbagai keindahan alam yang menarik untuk di eksplorasi.

Letak Banyuwangi yang berdekatan dengan pulau Bali, membuat Banyuwangi memiliki keindahan alam yang tidak kalah dengan pulau sebelahnya.

Hal ini dapat dijadikan pilihan liburan anda selain ke Bali. Dikutip dari indonesiakaya.com, berikut destinasi wisata alam di Banyuwangi yang bisa jadi alternatif pilihan yang menarik untuk anda kunjungi.

 

Baca Juga: Bocoran Drama Korea Doctor Cha Episode 12: Cha Jeong Suk Ceraikan Seo In Ho?

1. Kawah ijen

Gunung kawah ijen atau sering dikenal Kawah ijen, terletak di dua kabupaten yaitu, Banyuwangi dan Bondowoso Jawa Timur.

Gunung ijen merupakan gunung aktif yang memiliki ketinggian 2.443 mdpl dan kedalaman danau 200 m serta memiliki luas kawah mencapai 5.466 hektar.

Kawah ijen menjadi destinasi wisata yang paling terkenal di Banyuwangi. Panorama danau asam berwarna hijau toska dan suguhan pemandangan disekitar danau yang mempesona mampu menarik wisatawan lokal maupun mancanegara.

Selain itu, kawah ijen juga di kenal dengan fenomena bluefire atau api biru yang kabarnya hanya ada dua di dunia, Islandia dan Indonesia.

Baca Juga: Lirik Lagu Rungkad - Happy Asmara Versi Jepang Cover by Forysca & Saskia, Lengkap Beserta Terjemahannya

2.Pantai pulau merah

Pantai pulau merah terletak di Pesanggaran, Banyuwangi. Pantai ini memiliki garis pantai hingga 3 km, dilengkapi dengan pasir berwarna putih dan air laut yang jernih.

Pantai pulau merah merupakan surganya pecinta olahraga selancar karena memiliki ombak yang besar.

Pantai pulau merah juga memiliki pemandangan berupa batu karang dengan ketinggian lebih dari 200 meter dan bisa dikunjungi ketika air laut sedang surut.
Setiap harinya pantai ini selalu ramai dikunjungi wisatawan lokal maupun asing.

Baca Juga: 3 Destinasi Wisata Malam Di Batu, Nikmati Malam Harimu Di Sini!

3.Taman nasional baluran

Taman nasional baluran terletak di Sumberwaru, Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur.

Taman baluran memiliki area seluas 25.000 hektar, dan 40% diantaranya merupakan padang savana alami, yaitu padang savana Bekol.

Ketika berada di area savana disuguhkan dengan pemandangan suasana savana ala Afrika yang gersang dan pemandangan gunung baluran yang memiliki ketinggian 1.247 diatas permukaan laut.

Padang savana bekol dihuni berbagai binatang endemic Indonesia seperti, kera ekor panjang, banteng dan rusa.

Baca Juga: Kenali 5 Penyebab Munculnya Jerawat Berdasarkan Area pada Wajah

4.Taman nasional alas purwo

Taman nasional alas purwo terletak di Kebalenan, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. Alas purwo merupakan taman nasional tertua yang ada di Indonesia.

Alas purwo menawarkan keindahan hutan tropis yang masih alami, goa, padang savana serta pemandangan pantai yang indah. Alas purwo menjadi kawasan beragai jenis flora dan fauna di indoensia.

Jika anda berkunjung ke Jawa Timur, jangan lewatkan untuk mengunjungi beberapa destinasi wisata yang memukau di Banyuwangi.***

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x