5 Rekomendasi Tempat Bukber di Samarinda dengan View Bagus dan Murah Meriah

- 9 April 2023, 20:05 WIB
5 Rekomendasi Tempat Bukber di Samarinda dengan View Bagus dan Murah Meriah
5 Rekomendasi Tempat Bukber di Samarinda dengan View Bagus dan Murah Meriah / Instagram @mahkotapemancingan/


MEDIA BLITAR - Cek rekomendasi tempat bukber di Samarinda, kumpulan tempat makan dengan view bagus namun murah meriah.

Menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan rasanya belum lengkap jika tidak mengadakan acara buka puasa bersama atau bukber bareng orang-orang tercinta.

Nah, untuk menambah kesan bagi para tamu undagan. MEDIA BLITAR akan membagikan beberapa rekomendasi tempat bukber di Samarinda.

Baca Juga: Hari Paskah 2023: Kumpulan Ucapan dan Link Twibbon yang Cocok Dibagikan di Media Sosial

Bukan hanya menyuguhkan makanan yang enak dan murah meriah, tempat bukber di Samarinda ini juga memiliki view yang bagus dan kekinian.

Yuk, simak rekomendasi tempat bukber di Samarinda terbaru 2023 yang bisa kamu kunjungi bersama orang terdekat.

1. Mahkota Pemancingan & Resto

Mahkota Pemancingan & Resto merupakan tempat makan view bagus di Samarinda yang cocok banget dijadikan tempat bukber bareng sahabat dan keluarga tercinta.

Baca Juga: Ide Menu Lebaran: Resep Kue Nastar, Semprit Coklat, hingga Putri Salju Pandan dengan Hanya Satu Resep

Berbeda dengan tempat makan pada umumnya, Mahkota Pemancingan & Resto memiliki konsep unik yang menjadi daya tarik tersendiri.

Dimana selain menyediakan beragam kuliner yang enak dan murah meriah, Mahkota Pemancingan & Resto juga menyediakan tempat pemancingan.

Jadi untuk para pengunjung yang ingin melepaskan stress bisa juga memancing di tempat ini untuk merilekskan tubuh dan pikiran.

Untuk harga dan rasa dari kuliner di Mahkota Pemancingan & Resto sudah tidak perlu diragukan lagi.

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Selamat Hari Paskah dalam Bahasa Inggris Beserta Artinya

Terdapat minuman dan makanan murah meriah yang mampu memanjakan lidahmu mulai dari dory sambal matah, udang goreng tepung, bakso penyet, nasi atau mie goreng mahkota, smoothies, aneka sayur dan minuman segar lainnya mulai dari harga Rp 3.500 - Rp 40.000.

Untuk lokasi, Mahkota Pemancingan & Resto beralamat di Sungai Kapih, Kec. Sambutan, Kota Samarinda dengan jam buka Senin-Junat pukul 16.00-22.00, Sabtu pukul 10.00-22 00, dan Minggu pukul 10.00-23.00.

Baca Juga: Amalan dan Sejarah Malam Nuzulul Quran yang Diperingati Setiap Hari ke-17 Bulan Ramadhan

2. Warung Giras

Selain Mahkota Pemancingan & Resto, Warung Giras juga bisa dijadikan salah satu tempat bukber di Samarinda yang bisa kamu kunjungi.

Warung Giras sendiri menawarkan beragam menu murah meriah dengan cita rasa yang lezat.

Beragam kuliner memanjakan lidah tersedia di sini mulai dari aneka nasi goreng, aneka mie, aneka ayam, menu nyemil santai pisang, aneka gorengan, dan minuman segara.

Untuk harga minuman dan makanan yang tersedia juga cukup murah meriah dibandrol Rp 6.000-Rp 30.000.

Lokasi Warung Giras sendiri berada di Jl. Siradj Salman No. 1A, Sidodadi, Kec. Samarinda Ulu, Kota Samarinda.

Baca Juga: BIODATA Profil Ibam Hafiz Indonesia 2023 atau Hilbram Mahdi Khoiruzzad Lengkap Usia,Akun Instagram,Asal Daerah

3. D'Puncak Cafe Samarinda

Referensi tempat bukber di Samarinda dengan view bagus dan memanjakan mata lainnya adalah D'Puncak Cafe Samarinda.

Disini pengunjung dapat menyantap kuliner sambil menikmati keindahan pemandangan Kota Samarinda di atas ketinggian.

Menu yang dihidangkan antara lain Chicken Steak, Nasi Goreng, Soto Ayam, Lasagna, Tape Bakar, Lumpia Cokolatoz, Banana Cinta, Roti Bakar Sarikaya.

Untuk minuman tersedia Lime Squash, Singapore Sling, Orange Juice, atau Banana Choco Frappe.

Harga makanan dan minuman di D'Puncak Cafe Samarinda juga murah meriah dan gak bikin kantong jebol.

Baca Juga: Cara Main Game Eggstreme Duck Dash: Permainan Bebek Telur yang Viral di TikTok, Pecahkan Telur Bebek

Bagi kamu yang sedang mencari tempat bukber di Samarinda dengan view bagus, D'Puncak Cafe Samarinda bisa jadi solusi untukmu.

Jam operasional cafe sendiri dibuka pukul 10.00-23.00 WIB setiap harinya, yang beralamat D'Puncak Cafe Samarinda berada di Karang Anyar, Kunjang River, Samarinda City, East Kalimantan Jl. MT Haryono, Sungai Kunjang, Kota Samarinda.

4. D'Penyetz & D'Cendol AWS 23

Jadikan buka puasa bersama keluarga lebih berwarna, D'Penyetz & D'Cendol AWS 23 bisa dijadikan referensi untuk tempat bukber di Samarinda.

Menyediakan aneka makanan enak dan murah meriah, D'Penyetz & D'Cendol AWS 23 cocok banget kamu kunjungi untuk sekedar buka bersama atau reuni bersama teman lama.

Sambil berbincang-bincang seru, kamu juga bisa sambil menikmati menu lezat seperti nasi goreng, ayam bakar bumbu Bali, kulit ayam balado, sampai aneka jus.

D'Penyetz & D'Cendol AWS 23 berlokasi di Jl. Abdul Wahab Syahranie No. 23, Samarinda Ulu, Kota Samarinda dengan jam buka setiap harinya pukul 10.30-22.00 WIB.

Baca Juga: Ucapan Selamat Hari Paskah Bahasa Inggris Lengkap dengan Artinya Cocok Dibagikan Kepada Keluarga dan Sahabat

5. Tranz Cafe Samarinda

Tempat bukber di Samarinda urutan terakhir yang bisa kamu sambangi bersama orang tercinta adalah Tranz Cafe Samarinda.

Tranz Cafe Samarinda merupakan salah satu restoran keluarga di Samarinda yang cocok banget untuk kamu kunjungi bersama orang terdekat dalam rangka buka puasa bersama.

Menu andalan yang wajib banget kamu coba di Tranz Cafe Samarinda ini adalah nasi goreng pattaya, cappucino, nasi goreng steak daging, lalapan ayam, dan crispy duo steak.

Untuk kamu yang ingin bukber di Tranz Cafe Samarinda bisa langsung pergi ke alamat Jl. Teuku Umar No.1, Loa Bakung, Kec. Sungai Kunjang, Kota Samarinda, Kalimantan Timur.

Nah, itu dia 5 rekomendasi tempat bukber di Samarinda, tempat makan view bagus dan murah meriah. ***

Editor: Arini Kumalasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x