3 Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung untuk Keluarga dan Anak-anak yang Murah Meriah

- 16 Januari 2023, 18:52 WIB
3 Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung untuk Keluarga dan Anak-anak yang Murah Meriah
3 Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung untuk Keluarga dan Anak-anak yang Murah Meriah / Instagram/@famosogarden

MEDIA BLITAR - Berikut rekomendasi 3 tempat wisata di Bandung untuk keluarga dan anak-anak yang murah meriah untuk dikunjungi saat hari libur.

Menjelang akhir pekan dan libur nasional, tempat wisata tentu menjadi tujuan utama bagi para pekerja yang ingin menghabiskan waktu luangnya bersama keluarga atau sahabat tercinta.

Bicara tentang tempat wisata di Bandung, terdapat 3 rekomendasi tempat wisata di Bandung yang murah meriah, untuk bisa dikunjungi bersama keluarga, anak-anak, sahabat, dan pasangan.

Yuk, simak 3 rekomendasi tempat wisata di Bandung yang murah meriah, untuk dijadikan referensi healing bareng keluarga di hari libur.

Baca Juga: Sinopsis Film Balada Si Roy yang Bakal Tayang di Bioskop: Lengkap Daftar Pemain dan Link Nonton Full Movie

1. Famoso Garden

Tempat wisata di Bandung pertama yang murah meriah untuk keluarga dan anak-anak adalah objek wisata Famoso Garden.

Tempat wisata yang dibuka pada bulan April 2022 ini menawarkan sebuah tempat rekreasi keluarga dengan menggusung konsep seperti negeri dongeng dengan spot-spot yang menarik dan instagramable.

Disini kamu akan disuguhkan dengan keindahan bangunan-bangunan cantik seperti di negeri-negeri dongeng diantarnya rumah Ice Cream, Snow Hill, Snack Choice, Kastil, dan Ligt House Montain.

Baca Juga: Fakta Unik Shio Kelinci dalam Tahun Baru Imlek 2023: Kepribadian hingga Kehidupan

Fasilitas yang ditawarkan oleh Famoso Garden juga cukup lengkap antara lain area parkir, toilet, tempat ibadah, spot foto menarik dan instagramable, tempat bermain, dan lain sebagainya.

Untuk kamu yang ingin berkunjung kesini, Famoso Garden mulai beroperasional pukul 10.00-19.00 pada Senin-Jumat, dan pukul 10.00-21.00 di hari Sabtu-Minggu.

Famoson Garden berlokasi di Jl. Lembah Pakai Timur 2 No. 7, Ciburial, Kec. Cimenyan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, dengan harga tiket masuk yang bisa disimak di bawah ini.

Baca Juga: LINK NONTON Film Balada Si Roy Sub Indo: Bukan LK21, Rebahin, Telegram, Lengkap Sinopsis dan Daftar Pemeran

• Senin - Jumat : Rp. 20.000,-/orang

• Sabtu & Minggu : Rp. 25.000,-/orang

• Hari Libur / Tanggal Merah : Rp 30.000

• Biaya parkir mobil : Rp. 10.000,-/mobil

• Biaya parkir motor : Rp. 5.000,-/motor

Baca Juga: Apa Benar Tanggal 18 Januari 2023 Libur? Jangan Buru-buru Ambil Cuti, Simak Penjelasan Berikut ini

2. Farm House Lembang

Ingin jalan-jalan ke Eropa bersama keluarga namun terkendala dengan budget? Kamu gak perlu khawatir, karena terdapat salah satu tempat wisata di Bandung yang mirip dengan suasana diluar negeri namun murah meriah.

Ya, Farm House Lembang merupakan salah satu tempat wisata di Bandung yang menggusung konsep ala negera Eropa yang beralamati di Jalan Raya Lembang No.108, Gudangkahuripan, Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Disini kamu dapat menikmati keindahan dari bangunan klasik ala Eropa sambil menggunakan kostum Holland ala Eropa yang telah disediakan oleh penyelenggara.

Baca Juga: Apakah Tanggal 18 Januari 2023 Libur? Mari Simak Penjelasan Lengkapnya di Sini

Dengan kostum ini, kamu bisa menikmati berada di sebuah pedesaan Eropa tanpa harus berpergian jauh. Untuk satu setel kostum Holland ala Eropa disewakan dengan harga Rp 75.000 per jam.

Selain menawarkan tempat wisata dan sewa kostum bergaya Eropa, terdapat pula spot menarik seperti rumah Hobbit, wahana gembok cinta, air terjun mini, taman bunga, dan lain sebagainya.

Untuk harga tiket masuk Farm House Lembang cukup murah berkisar Rp 25.000 per orang, dengan harga parkir mobil Rp 10.000 dan parkir motor Rp 5.000.

Untuk jam operasional, Farm House Lembang mulai dibuka pukul 09.00-18.00 WIB di setiap harinya.

Baca Juga: Spoiler Video Gameplay GTA 6: Lucia yang Tengah Berolahraga di Penjara, hingga Malibu Club Kembali

3. Hobbiton Lembang

Untuk kamu keluarga pencinta serial The Hobbit, objek wisata Hobbiton Lembang merupakan tempat wisata yang wajib banget kamu kunjungi saat ke Bandung bersama dengan keluarga.

The Hobbiton sendiri merupakan salah satu wahana di Farm House Susu Lembang yang telah dibuka sejak tanggal 22 Desember 2017 silam.

Konsep dari rumah Hobbit ini dibuat sesuai dengan gambaran pada cerita atau film The Hobbit, dimana desain kamar mandi, tempat tidur, hingga meja makan juga dibuat serba mini agar menyerupai aslinya.

Baca Juga: Ada Apa di Tanggal 18 Januari? Cek Apakah Termasuk Tanggal Merah dan Hari Libur di Tahun 2023?

Pengunjung juga akan dimanjakan dengan spot foto instagramable seperti rumah pohon, perapian, lingkaran pohon, dan lain sebagainya.

Jam operasional Hobbiton Lembang beroperasi mulai pukul 08.00-19.00 WIB di setiap harinya, dengan harga tiket masuk Rp 20.000 per orang.

Untuk lokasi Hobbiton Lembang beralamat di Gudangkahuripan, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Gimana, sudah pilih tempat wisata murah di Bandung untuk keluarga dan anak-anak mana yang akan kamu kunjungi? Simak terus rekomendasi tempat wisata lainnya disini. ***

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x