Bacaan Sholat Gerhana Bulan Total: Dilengkapi Tata Cara dan Arti Bahasa Indonesia

- 8 November 2022, 10:58 WIB
Bacaan Sholat Gerhana Bulan Total: Dilengkapi Tata Cara dan Arti Bahasa Indonesia
Bacaan Sholat Gerhana Bulan Total: Dilengkapi Tata Cara dan Arti Bahasa Indonesia /Pixabay/

MEDIA BLITAR – Berikut bacaan sholat gerhana bulan total yang dilengkapi dengan tata cara dan arti bahasa Indonesia.

Saat ini, tata cara dan bacaan niat sholat gerhana bulan total banyak dicari umat muslim agar dapat diamalkan saat fenomena gerhana bulan total.

Seperti yang diketahui, gerhana bulan total akan terjadi pada hari ini, 8 November 2022 sekitar pukul 15.02 WIB hingga 20.58 WIB.

Baca Juga: Amalkan Sholat Sunnah Khusuf saat Gerhana Bulan Total 8 November 2022, Simak Niat dan Tata Cara Pelaksanaan

Fenomena gerhana bulan total, diprediksi akan berdurasi 1 jam 24 menit 58 detik, dan durasi umbra (Sebagian dan total) selama 3 jam 39 menit 50 detik, serta lebar gerhana bulan total sebesar 1,3586 dengan jarak pusat umbra ke pusat bulan sebesar 0,2570.

Gerhana bulan atau dalam bahasa arab khusuf merupakan fenomena alam yang terjadi ketika bumi, matahari dan bulan berada pada satu garis lurus yang terjadi saat sebagian atau keseluruhan penampang bulan tertutup oleh bayangan bumi.

Bagi masyarakat di Riau, Jambi, Kepulauan Riau, Bangka Belitung, Sumatera Selatan, Lampung, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, D.I. Yogyakarta, Jawa Timur, dan Kalimantan Barat dapat melihat gerhana bulan total pada puncak gerhana, yakni 17.59 WIB.

Baca Juga: Fakta Menarik Gerhana Bulan Total 8 November 2022: ini Jadwal dan Wilayah di Indonesia

Adapun bagi kamu yang akan melaksanakan sholat gerhana bulan, simak berikut tata cara dan niat sholatnya:

Berikut niat sholat gerhana bulan berjamaah:

أُصَلِّي سُنَّةَ الخُسُوفِ رَكْعَتَيْنِ إِمَامً/مَأمُومًا لله تَعَالَى

Ushallii sunnatal khusuufi rak’ataini imaaman/makmuuman lillahi ta’ala
Artinya: “Saya sholat sunnah khusuf dua rakaat sebagai imam/makmum karena Allah Ta’ala.”

Baca Juga: Fakta Menarik Gerhana Bulan Total 8 November 2022: ini Jadwal dan Wilayah di Indonesia

Berikut niat sholat gerhana bulan sendiri:

أُصَلِّي سُنَّةَ الخُسُوفِ رَكْعَتَيْنِ لله تَعَالَى

Ushallii sunnatal khusuufi rak’ataini lillahi ta’alaArtinya: “Saya niat sholat gerhana bulan dua rakaat karena Allah ta’ala.”

Berikut tata cara sholat gerhana bulan:

1. Membaca niat dalam hati:
2. Takbiratul ihram.

3. Membaca Ta'awudz dan surat Al-Fatihah. Setelah itu, baca surat Al-Baqarah atau selama surat itu dibaca dengan lantang.

Namun, jika tidak mampu membaca surat Al-Baqarah atau surat lain yang panjangnya kira-kira sama, maka bebas membaca dan memilih surat pendek, baik yang panjang maupun pendek.

Baca Juga: Jadwal dan Wilayah Amaati Gerhana Bulan Total di Indonesia Bulan November 2022

4. Rukuk dengan membaca tasbih selama membaca 100 ayat surat Al-Baqarah.

5. I’tidal, bukan baca doa I’tidal, tetapi baca surat Al-Fatihah. Setelah itu, baca surat Ali-Imran atau selama surat itu.

6. Rukuk dengan membaca tasbih selama membaca 80 ayat surat Al-Baqarah.

7. I’tidal. Baca doa I’tidal.

8. Sujud dengan membaca tasbih selama rukuk pertama.

9. Duduk diantara dua sujud.

10. Sujud kedua dengan membaca tasbih selama rukuk kedua.

11. Duduk istirahat atau sujud sejenak sebelum bangkit untuk mengerjakan rakaat kedua.

12. Bangkit dari duduk, lalu mengerjakan rakaat kedua dengan gerakan yang sama rakaat pertama.

13. Salam.

Demikian informasi mengenai tata cara shalat gerhana bulan yang dilengkapi dengan niat dan arti bahasa Indonesia.***

 

Editor: Arini Kumalasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x