Dokter Zaidul Akbar Berikan Cara Paling Ampuh Hilangkan Racun di Tubuh, Ini Gejalanya

- 25 Juli 2021, 16:22 WIB
Dokter Zaidul Akbar Berikan Cara Paling Ampuh Hilangkan Racun di Tubuh, Ini Gejalanya
Dokter Zaidul Akbar Berikan Cara Paling Ampuh Hilangkan Racun di Tubuh, Ini Gejalanya /Youtube/dr. Zaidul Akbar Official

MEDIA BLITAR – Kali ini dr. Zaidul Akbar membagikan resep cara menghilangkan racun di dalam tubuh, termasuk racun hingga menimbulkan jerawat.

Dikatakan dr. Zaidul Akbar salah satu tanda racun bersarang dalam tubuh Anda adanya jerawat di wajah.

Sebab, jerawat bukan hanya masalah pada kulit yang disebabkan oleh hormone atau kebersihan wajah melainkan, adanya racun jahat di dalam tubuh.

Dilansir MEDIA BLITAR dari akun TikTok @jurussehatrasulullah, dr. Zaidul Akbar menjelaskan beberapa tanda-tanda tubuh Anda terdapat racun membandel.

Baca Juga: Dokter Zaidul Akbar Berikan Resep Bahan Alami untuk Menguatkan Jantung, Cukup 1 Buah Ini

Dalam video tersebut mengatakan salah satu tanda yang sering muncul di dalam tubuh ada racunnya adalah kerap mengalami gatal-gatal.

Selain itu, dr. Zaidul Akbar juga menyebutkan gangguan kulit seperti memar atau ruam menjadi satu diantaranya tanda-tanda tubuh terkena racun.

Tidak hanya terlihat secara fisik, secara mental dan emosional bagi seorang yang terkena racun juga terganggu.

Seorang yang mengalami suasana hati yang tidak baik, bisa jadi tanda-tanda tubuhnya mengandung banyak racun yang perlu dihilangkan.

Baca Juga: Tips Agar Wajah Terlihat Glowing Secara Cepat ala dr. Zaidul Akbar Patut Anda Coba

Pikiran yang kacau juga akan menyebabkan seorang akan mengandung banyak racun, karena pikiran menjadi salah satu yang menjadi tandanya.

"Itu merupakan salah satu tanda ya, bahwa tubuh kita banyak sampahnya," kata dr. Zaidul Akbar dalam video tersebut.

Dengan kata lain, orang yang mudah tersinggung atau baperan juga bisa disebut sebagai tanda banyaknya racun dalam tubuhnya.

Seperti sering marah, emosi hingga frustasi menjadi tanda jika dalam tubuhnya terdapat racun yang membandel.

Lantas bagaimanakah cara mengatasi atau menghilangkan racun di dalam tubuh Anda?

Baca Juga: Cara Paling Ampuh Menurunkan Kolesterol secara Alami Tanpa Obat ala dr. Zaidul Akbar

Jika sudah ada tanda-tanda gejala di atas langkah yang dianjurkan oleh Anda adalah dengan melakukan detoksifikasi.

Seperti minuman herbal dari dr. Zaidul Akbar yang bermanfaat membuang racun dalam tubuh hanya dengan menggunakan kunyit dan serai.

Kunyit yang diiris tipis dimasukkan ke dalam gelas bersama serai yang dibelah dan tuangkan air panas secukupnya.

Setelah itu tutup gelas hingga air menjadi dingin lalu setelah 20 menit tambahkan jeruk nipis dan madu.

Resep ini dapat membuang racun dalam tubuh sekaligus melancarkan menstruasi.***

Editor: Nur Yasin

Sumber: TikTok


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah