Tanggal 27 Desember Memperingati Hari Apa, Diperingati Sebagai Hari Apa? Yuk Simak Penjelasannya

26 Desember 2022, 15:35 WIB
Tanggal 27 Desember Memperingati Hari Apa, Diperingati Sebagai Hari Apa? Yuk Simak Penjelasannya /Pixabay.com/Jamesbhl

MEDIA BLITAR - Informasi lengkap tentang tanggal 27 Desember memperingati hari apa, diperingati sebagai hari apa, ada peringatan apa?

Tanggal 27 Desember adalah hari ke-362 dalam kalender gregorian, yang juga merupakan hari ke-363 dalam tahun Kabisat.

Mungkin tak sedikit dari kita dibuat bertanya-tanya tentang peringatan dan peristiwa apa yang terjadi di tanggal 27 Desember du sepanjang tahunnya.

Baca Juga: 23 Januari 2023 Libur Apa, Memperingati Hari Apa? Simak Informasi Terbarunya Disini!

Lantas, tanggal 27 Desember memperingati hari apa, diperingati sebagai hari apa, penasaran? Simak terus ulasannya.

Tanggal 27 Desember Memperingati Hari Apa?

Hari Kesiapsiagaan Epidemi Internasional 2022

Usai merebaknya pandemi Covid-19 di seluruh penjuru dunia, manusia telah belajar tentang kesiapsiagaan epidemi dengan cara yang sulit.

Baca Juga: Terjemahan Lirik Lagu Denny Caknan – Kalih Welasku: Tersandung-sandung Aku Anane Mung Iki

Dalam upaya untuk menyadarkan setiap individu tentang epidemi di semua tingkatan, Perserikatan Bangsa-Bangsa dan Organisasi Kesehatan Dunia menandai 27 Desember sebagai Hari Internasional untuk Kesiapsiagaan Epidemi.

Melansir dari news18.com. Hari Kesiapsiagaan Epidemi Internasional pertama kali diperingati pada Desember 2020 lalu ketika Majelis Umum PBB telah menekankan perlunya mengadvokasi pentingnya kesiapsiagaan, pencegahan dan kemitraan melawan epidemi.

Menurut Perserikatan Bangsa-Bangsa, penting untuk mempelajari pelajaran tentang manajemen epidemi dan menerapkannya untuk memperkuat pencegahan epidemi agar memiliki respons yang paling memadai untuk setiap kesulitan di masa depan.

Baca Juga: Profil Biodata Song Joong Ki, Aktor Korea Selatan yang Gegerkan Publik Setelah Umukan Kencan dengan Bule

Ini juga menggarisbawahi pentingnya solidaritas dan kemitraan di antara setiap organisasi internasional, dan bahkan setiap komunitas dan individu untuk memerangi wabah penyakit seperti Covid-19.

Menandai hari itu, Majelis Umum PBB telah mengundang semua negara anggotanya untuk menggunakan kampanye peningkatan kesadaran dan pendidikan untuk bertukar informasi, pengetahuan ilmiah bersama dengan praktik terbaik untuk membantu meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi epidemi.

Baca Juga: Jadwal Piala AFF 2022 Hari Ini, 26 Desember 2022: Indonesia Vs Brunei Darussalam dan Thailand Vs Filipina

Hari Jadi Kota Tanjungbalai

Selain diperingati sebagai Hari Kesiapsiagaan Epidemi Internasional, tanggal 27 Desember juga diperingati sebagai Hari Jadi Kota Tanjungbalai 2022.

Peringatan Hari Jadi Kota Tanjungbalai adalah sebuah perayaan tahunan yang diperingati oleh masyarakat Kota Tanjungbalai di setiap tanggal 27 Desember.

Dimana bertepatan dengan tanggal 27 Desember 2022 ini, masyarakat Tanjungbalai akan memperingati peringatan Hari Jadi Kota Tanjungbalai ke 402 tahun.

Baca Juga: Jadwal Piala AFF 2022 Hari Ini, 26 Desember 2022: Indonesia Vs Brunei Darussalam dan Thailand Vs Filipina

Sebagai informasi tambahan, Kota Tanjungbalai merupakan salah satu kota di Provinsi Sumatera Utara yang kerap kali dijuluki sebagai Kota Kerang.

Sekian ulasan ringkas tentang tanggal 27 Desember memperingati hari apa, diperingati sebagai hari apa? yang akan diperingati sebagai Hari Kesiapsiagaan Epidemi Internasional dan Hari Jadi Kota Tanjungbalai 2022. ***

Editor: Arini Kumalasari

Tags

Terkini

Terpopuler