15 Ucapan Hari Kartini 2022 Lengkap dengan Quotes Khas RA Kartini, Cocok Digunakan untuk Status Medsos

20 April 2022, 09:42 WIB
15 Ucapan Hari Kartini 2022 Lengkap dengan Quotes Khas RA Kartini, Cocok Digunakan untuk Status Medsos /Twibbonize//

MEDIA BLITAR – Tak lama lagi warga Indonesia akan segera menyambut Hari Kartini. Setiap tanggal 21 April diperingati sebagai Hari Kartini 2022. Berikut 15 ucapan untuk merayakan semangat Hari Kartini 2022, lengkap dengan quotes khas RA Kartini, cocok digunakan untuk status media sosial (medsos) kamu.

Mengucapkan ucapan Hari Kartini 2022 menjadi salah satu wujud rasa bangga dan cinta kita atas perjuangan RA Kartini dalam menciptakan era emansipasi wanita Indonesia.

Nah untuk merayakannya, kamu bisa memberikan ucapan Hari Kartini 2022 kepada teman, kerabat perempuan yang ada disekitarmu.

Baca Juga: Cara Membuat Es Semangka India, Resep Es Viral di TikTok Cocok untuk Menu Buka Puasa

Mari rayakan dengan memberikan ucapan Hari Kartini 2022 yang penuh semangat dan menginspirasi dengan berbagai cara salah satunya menulis ucapan Hari Kartini 2022 lewat media sosial.

Jika kamu yang bingung merangkai ucapan Hari Kartini 2022. Berikut pilihan kalimat ucapan Hari Kartini 2022 lengkap dengan quotes khas RA Kartini, cocok digunakan untuk status media sosial (medsos):

Baca Juga: Spoiler Thor: Love and Thunder hingga Karakter Jane Foster Diprediksi Bakal Jadi Mighty Thor

1. Selamat Hari Kartini 2022, sahabatku. Perempuan itu dilahirkan untuk menjadi berani, rela berkorban, memiliki tekad, berkomitmen, tangguh, berhati baik, berbakat, dan punya nyali. Tak perlu pedulikan omongan orang lain, tetaplah menjadi diri sendiri, semangat!

2. Jangan pernah lupakan jasanya, seperti karyanya Habis Gelap, Terbitlah Terang, itulah yang telah menyelamatkan perempuan Indonesia dari kegelapan.

3. Kita membutuhkan wanita yang begitu kuat sehingga mereka bisa lebih berani. Begitu berpendidikan sehingga mereka bisa lebih rendah hati. Begitu bersemangat sehingga mereka bisa menjadi rasional, dan begitu disiplin sehingga mereka bisa menjadi bebas. Selamat Hari Kartini 2022!

Baca Juga: Siapa Sosok Indrasari Wisnu Wardhana Tersangka Korupsi Minyak Goreng? Ternyata Pernah Diperiksa di 2 Kasus KPK

4. Selamat Hari Kartini 2022. Ayo berjuang dan terus mengenyam pendidikan setinggi-tingginya para perempuan hebat. Pengetahuan selalu menjadi kekuatan yang terbaik.

5. Teladani sosok Kartini yang dapat membangkitkan semangat berkarya dan terus membangun generasi penerus bangsa.

6. Dengan semangat Kartini mari kita patuhi protokol kesehatan Covid-19 menuju keluarga sehat, ekonomi kuat.

Baca Juga: Lirik Lagu ZOOM - Jessi Viral Jadi Dance TikTok dan Trending YouTube: Lights Camera Action, Zoom in Zoom Out

7. Perubahan butuh keberanian, seperti perjuangan RA Kartini hingga kita bisa mendapatkan hak-hak yang bisa kita miliki sekarang. Selamat Hari Kartini 2022, ayo kita terus berjuang dan lawan diskriminasi!

8. Dengan semangat Raden Ajeng Kartini, Mari kita tingkatkan kualitas pemberdayaan perempuan Indonesia.

9. Terima kasih kepada seluruh perempuan-perempuan hebat yang telah berjasa. Tanpa kalian mungkin aku tidak akan ada apa-apanya sekarang ini. Selamat Hari Kartini untuk semua.

10. Kerja keras selalu membuahkan hasil. Selama kamu berkomitmen melakukannya maka impian akan terwujud. Selamat Hari Kartini 2022!

Baca Juga: LINK Cek Pencairan Dana BOS Kemenag April 2022: Simak Jadwal Kapan Cair hingga Alur Pencairannya di Sini

Ucapan Hari Kartini 2022 dari Kutipan Quotes RA. Kartini

11. “Habis gelap terbitlah terang.”

12. “Perempuan adalah pembawa peradaban.”

13. “Terkadang kesulitan harus kamu rasakan terlebih dahulu sebelum kebahagiaan yang sempurna datang kepadamu.”

14. “Banyak hal yang bisa menjatuhkanmu, tapi satu-satunya hal yang benar dapat menjatuhkanmu adalah sikapmu sendiri.”

Baca Juga: Anak Lesti Kejora dan Rizky Billar Kerap jadi Bahan Olok-olokan Haters, Bahkan sampai Ingin Disantet

15. “Jangan pernah menyerah jika kamu masih ingin mencoba. Jangan biarkan penyesalan datang karena kamu selangkah lagi untuk menang.”

Demikianlah 15 ucapan untuk merayakan semangat Hari Kartini 2022, lengkap dengan quotes khas RA Kartini, cocok digunakan untuk status media sosial (medsos) kamu.***

Editor: Arini Kumalasari

Tags

Terkini

Terpopuler