6 Pantai Cantik di Blitar yang Wajib Dikunjungi Ketika Libur Panjang

27 Juni 2023, 20:05 WIB
6 Pantai Cantik di Blitar yang Wajib Dikunjungi Ketika Libur Panjang /Yudha Aditya Maulana/

MEDIA BLITAR - Kata libur adalah kata spesial yang banyak arti difikirkan oleh banyak orang. Entah mengapa, setelah mendengar kata liburan fikiran akan healing mencari tempat mana yang mau dikunjungi. Entah berkunjung untuk beberapa jam saja atau sampai menginap.

Kali ini pusat bahasan akan dikerucutkan kepada tempat indah dengan banyak air, yang sangat menawan. Apalagi kalau bukan pantai.

Pantai merupakan tempat berlibur yang cenderung mempunyai dedikasi indah alamnya, dengan ciri hawa panas namun menyejukkan.

Baca Juga: 20 Kata-Kata Ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha 2023 Terbaru, Menarik, Estetik, dan Penuh Makna Tentang Kurban

Bagaimana tidak, walaupun sangat panas, namun setiap mata memandang dan berada di tepi pantainya sangat menyegarkan. Membuat setiap yang datang kepadanya terpukau, dan enggan untuk cepat pergi meninggalkan pantai tersebut.

Kali ini, kami akan membeberkan 6 pantai indah di Blitar yang wajib kalian kunjungi di liburan mendatang!

1. PANTAI PANGI

Salah satu prima dona pantai di Blitar adalah pantai Pangi. Pantai ini berhadapan dengan samudra Hindia yang menyebabkan ombaknya lumayan besar.

Namun pantai ini masih tergolong sepi pengunjung. Sehingga sekitar masih netral alami dan indah.

Baca Juga: 15 Ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha 2023, Bagikan ke Media Sosial dan Rayakan Hari Raya Kurban!

2. PANTAI TAMBAKREJO

Pantai ini merupakan pantai yang dikenal seluruh kalangan. Salah satu pantai yang ramai dengan berbagai fasilitas yang ada di Blitar. Pantai ini terletak di desa Tambakrejo Wononirto, berjarak 30 Km dari kota Blitar.

Perjalanannya kurang lebih menghabiskan waktu 1 jam karena jalannya yang lumayan sempit. Pantai ini rekomended untuk bersantai dengan keluarga, memancing, bahkan menikmati aneka makanan khas laut.

Di pantai ini juga terdapat tempat pelelangan ikan matang, wisatawan dapat memilih sesuai dengan keinginan hati.

Baca Juga: CEK YUK! Daftar 105 Lokasi Shalat Ied Hari Raya Idul Adha Muhammadiyah di Surabaya 28 Juni 2023 1444 H Terbaru

3. PANTAI GONDO MAYIT

Pantai ini merupakan salah satu pantai yang berada di dalam satu kawasan pantai Tambakrejo. Namun pantai ini belum terlalu populer. Pantai Gondo mayit terletak di Timur pantai Tambakrejo.

Di pantai ini wisatawan dapat menaiki bukit, dan menyajikan pemamdangan dua pantai. Pantai Tambakrejo dan pantai Gondo mayit. Untuk memasuki pantai ini mempunyai satu jalur akses. Dan dipungut biaya yang cukup murah, yaitu 5000 rupiah persatu orangnya.

4. PANTAI JOLOSUTRO

Pantai ini sangat cocok untuk menikmati libur akhir pekan anda, atau untuk liburan panjang. Pantai ini berada di desa Ringinrejo Wates Blitar. Jarak antara Kota Blitar dengan pantai mencapai 15 Km.

Baca Juga: Begini Alasan Orang yang Akan Berkurban pada Hari Raya Idul Adha, Dilarang Memotong Kuku hingga Rambut

5. PANTAI PEH PULO

Pantai ini merupakan salah satu pantai di ujung Blitar Jawa Timur. Pantai ini bisa dikatakan pantai yang masih tersembunyi dari wisatawan umum.

Lokasinya yang membuatnya terasingkan. Meski begitu pantai ini sudah memiliki julukan khusus, pantai ini mempunyai julukan raja ampat yang berada di Blitar.

Yang mempunyai kecantikan tersendiri yang disamakan dengan laut yang berada di Papua tersebut. Tiket masuknya sangat terjangkau yaitu 5000 rupiah.

Baca Juga: TINGGAL CETAK! Download Naskah Khutbah Jumat Idul Adha 2023-1444 H Bahasa Jawa PDF Dalil Al-Quran Terbaru FREE

6. PANTAI SERANG

Pantai ini merupakan pantai yang populer di Blitar. Pantai serang berada di desa serang Panggungrejo Blitar. Pantai serang memang belum cukup ramai dikunjungi, namun tidak pernah sepi pengunjung.

Pantai ini menyajikan pantai yang luas dan bersih. Pantai ini menyajikan ombak yang besar, kendati demikian pantai ini menjadi salah satu rujukan untuk berselancar. Tiket masuknya tidak menguras saku. Tiket masuk belum termasuk parkir kendaraan.

Baik berikut di atas adalah 6 pantai rekomended yang bisa dikunjungi akhir pekan dam liburan mendatang. Selamat berlibur.***

Editor: Farra Fadila

Tags

Terkini

Terpopuler