5 Hp Dengan Fitur Keren Mulai Harga Rp 1 Jutaan di Bulan September

16 September 2020, 21:41 WIB
daftar HP 1 jutaan terbaru /Pixabay/moritz320

MEDIA BLITAR - Saat ini teknologi yang tidak bisa lepas dari kehidupan manusia adalah handphone atau HP, karena hampir segala sesuatu kegiatan manusia berhubungan dengan HP.

Tak heran manusia akan terus memperbaharui teknologi canggih yang satu ini. Sebab, semakin lama semakin besar pula kebutuhan di tiap masing-masing orang.

Baca Juga: Lama Cerai Dengan Markus Horison, Kiki Amalia Lakukan Ini Untuk Melampiaskan Hasrat Seksual

Tim Media Blitar coba merangkum 5 HP terbaik di bulan September 2020, dengan harga Rp 1 jutaan seperti yang dilansir dari Pricebook:

1. Samsung Galaxy A11

Kalau kamu pecinta HP Samsung, ada yang terbaru yakni keluaran Juni 2020: Samsung Galaxy A11. Salah satu HP murah dengan banderol harga 1,9 jutaan. Spesifikasinya kamu bisa menggunakan tiga kamera belakang untuk memotret momen pribadi.

Temasuk foto bokeh melalui fitur Live Focus yang ada di kamera Galaxy A11. Tampilannya pun kekinian dengan layar punch hole Infinity O Display, sehingga terlihat lebih luas. Tak hanya itu, baterai dari HP ini kapasitasnya mencapai 4000 mAh.

Baca Juga: Mau Dapat Bantuan BLT Rp500 Ribu Per KK? Segera Daftar Sekarang! Ini Syarat Beserta Cara Ceknya

Buat yang suka gaming, rasanya RAM 3GB masih cukup oke untuk memainkan game popular yang saat ini sedang ramai.

2. Samsung Galaxy M11

Pilihan HP di bawah Rp 2 juta lainnya masih dari Samsung yaitu Galaxy M11. HP ini juga rilisan terbaru di 2020, bedanya dari Galaxy A11 adalah lebih menonjol pada baterai besar.

Kapasitasnya mencapai 5000 mAh yang bisa kamu gunakan selama seharian. Tentu sangat cocok bagi kamu yang memiliki banyak aktivitas. HP ini dibaderol mulai dari Rp 1.780.000 di Toko Offline.

Baca Juga: Belum Dapat Transferan BLT Rp 600 Ribu dari BPJS Ketenagakerjaan? Begini Proses Pencairannya

Dengan ukuran layar 6.4 inch dan RAM 3 GB cukup untuk kamu yang senang gaming.

3. Realme C3

Salah satu vendor yang paling banyak HP murah adalah Realme. Salah satunya Realme C3 yang memang ditujukan untuk segmen entry level. Dibanding seri pendahulunya Realme C2, hp ini sudah mengalami sejumlah peningkatan, baik dari segi performa maupun desain.

Performanya kini menggunakan prosesor MediaTek Helio G70 serta kapasitas memori yang sekarang lebih besar yaitu RAM 3GB dan memori internal 32GB. Layarnya juga makin besar 6,52 inci dengan resolusi HD+ dengan notch.

Baca Juga: Tidak Boleh Isolasi Mandiri Di Rumah, Pasien OTG Covid-19 Bisa di Hotel Dengan Fasilitas Mewah

Spesifikasi realme C3 lainnya adalah baterai besar berkapasitas 5000mAh. Murah dan spesifikasinya keren.

4. Realme 5i

Realme juga mempunyai hp dibawah 2 juta terbaru dalam seri realme 5i. Apa istimewanya? Yang pertama sudah dibekali dengan empat kamera belakang. Kamu bisa memotret dalam berbagai modus seperti foto wide, foto bokeh hingga foto makro.

Ada lagi fitur tambahannya yaitu fitur Super Nightscape 2.0 yang akan berguna ketika memotret di ruang minim cahaya atau foto malam. Foto-foto juga tidak perlu khawatir baterai habis karena kapasitasnya besar 5000 mAh.

Baca Juga: Gokil! Finja 500, Motor Buatan China yang Bentuknya Mirip Ninja ZX-10R

Untuk performa mengandalkan pada prosesor Snapdragon 665 AIE yang di sokong RAM 3GB. Harga HP ini dibanderol mulai Rp 1.999.000 di Toko Offline.

5. Redmi Note 8

Mau punya HP empat kamera tapi harganya di bawah 2 juta? Pilihannya ada Redmi Note 8 yang punya kamera utama 48 MP. Kualitas kamera di HP Xiaomi juga bagus dengan fitur lengkap.

Baca Juga: Ikan Hiu Makan Tomat, Hayu Simak Resep Odading Mang Oleh yang Nikmat

Apalagi performanya yang menggunakan prosesor Snapdragon 665. Tapi untuk harga yang sesuai artikel ini menggunakan RAM 3GB. Masih cukup kok untuk main game macam PUBG dan lainnya.

Harga HP Redmi Note 8 dibanderol mulai Rp 1.945.000 di Toko Offline.

***

Editor: Ninditoo

Sumber: Pricebook

Tags

Terkini

Terpopuler