Gelar Acara Sinau Bareng Cak Nun, Lihat Daftar Ruas Jalan di Simpang Lima Gumul Kediri yang Ditutup Hari Ini

- 15 Agustus 2022, 07:13 WIB
Acara Sinau Bareng Cak Nun, Daftar Ruas Jalan di Simpang Lima Gumul Kediri yang Ditutup Hari Ini
Acara Sinau Bareng Cak Nun, Daftar Ruas Jalan di Simpang Lima Gumul Kediri yang Ditutup Hari Ini /instagram/@caknundotcom

MEDIA BLITAR - Pemkab Kediri menggelar acara Sinau Bareng Cak Nun yang berpusat di Simpang Lima Gumul (SLG), Senin, 15 Agustus 2022.

Dikutip Media Blitar dari Antara, beberapa ruas jalan di sekitaran SLG Kabupaten Kediri akan ditutup.

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Kediri, Joko Suwono, menjelaskan rekayasa lalu lintas untuk kelancaran acara Sinau Bareng Cak Nun dan serangkaian acara lainnya.

Salah satunya adalah ruas menuju Kecamatan Pagu dari SLG yang akan ditutup mulai pukul 19.00 WIB, pada Senin, 15 Agustus 2022.

Berikut adalah daftar ruas jalan menuju Simpang Lima Gumul yang akan ditutup:

Baca Juga: PERUBAHAN FORMAT Piala AFF 2022, Up date Jadwal Drawing, Daftar 10 Negara Peserta Termasuk Timnas Indonesia

1. Di sebelah barat SLG, simpang tugu sembilan menuju venue acara akan di tutup

2. Dari arah utara arus juga akan ditutup mulai perempatan Bulupasar

3. Dari arah Kecamatan Gurah akan ditutup dari tiga persimpangan di Jalan Erlangga

"Akses yang menjadi titik tumpu lain adalah simpang tiga rumah makan Dragon sebagai akses utama masuk ke venue acara dan simpang tiga Polsek Ngasem," ujar Joko Suwono, dikutip Media Blitar dari Antara, Minggu, 14 Agustus 2022.

Pemkab Kediri sendiri telah menyiapkan personil gabungan yang terdiri dari Polres Kediri, Kodim 08/09, serta Satpol PP Kabupaten Kediri akan diterjunkan untuk penamanan.

Baca Juga: MPL ID S10 Hari Minggu, 14 Agustus 2022: Hasil Klasemen hingga Pemain MVP

HUT RI dan Hari Jadi Kab. Kediri

Sementara itu, Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana, mengajak seluruh masyarakat Kediri untuk memeriahkan acara Sinau Bareng Cak Nun.

"Monggo seluruh masyarakat Kabupaten Kediri untuk ikut sinau bareng Cak Nun dan Kiai Kanjeng di Kawasan SLG (Simpang Lima Gumul) pada Senin,15 Agustus malam," ujar Bupati Kediri, Hanindhito, Minggu, 14 Agustus 2022.

Baca Juga: LIVE STREAMING Kick-off Salernitana vs AS Roma, Senin 15 Agustus Dini Hari Pukul 01.45 WIB Serie A 2022

Selain untuk menyambut HUT RI ke-77, acara Sinau Bareng Cak Nun tersebut juga diadakan untuk memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Kediri ke-1218.

Berbagai macam kegiatan akan turut meramaikan acara tersebut seperti parade tumpeng hasil bumi, festival kuliner, donor darah, festival band pelajar, konser musik, dan lain-lain.***

 

Editor: Farra Fadila

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x