Real Madrid Hajar Barcelona 3-1 di Camp Nou dalam Laga El Clasico Pekan Ini

- 25 Oktober 2020, 00:00 WIB
Sergio Ramos berhasil cetak gol dalam laga El Clasico Barcelona vs Real Madrid, Sabtu 24 Oktober 2020.
Sergio Ramos berhasil cetak gol dalam laga El Clasico Barcelona vs Real Madrid, Sabtu 24 Oktober 2020. /Dok. La Liga Santander./

MEDIA BLITAR–Pada hari Sabtu 24 Oktober telah terjadi pertandingan seru bertajuk El Clasico antara tuan rumah Barcelona yang akan menjamu tim kuat Real Madrid dalam lanjutan Liga Spanyol di Camp Nou.

Tim tamu Real Madrid berhasil unggul lebih dahulu letika laga baru berjalan lima menit. Aksi Federico Valverde yang berhasil menerima umpan karim Benzema dari sisi kanan dan menendang dengan keras ke pojok kiri gawang Neto membawa Real Madrid unggul 1-0 atas Barcelona.

Namun tiga menit kemudian Barcelona berhasil mengejar ketertinggalan lewat aksi pemain muda berusia 17 tahun Ansu Fati. Jordi Alba yang berhasil lolos dari jebakan offside dan melakukan overlap dari sisi kiri kemudian memberikan umpan silang ke Ansu Fati yang tinggal meneruskannya ke arah gawang Thibaut Courtois.

Baca Juga: Live Streaming Liga Inggris: Manchester United vs Chelsea, Sesaat Lagi Di Mola TV

Pada menit ke-25 Barcelona memiliki peluang emas dari sang kapten Lionel Messi. Lionel Messi  berhasil mengecoh Sergio Ramos dan melakukan tendangan ke arah gawang dari jarak dekat, namun sayangnya Thibaut Courtois masih bisa menghalau bola tersebut dengan reflek cepatnya.

Barcelona kembali mengancam gawang Real Madrid lewat aksi Philippe Coutinho di menit ke-54. Namun sundulan pemain asal Brazil tersebut masih melebar di samping kiri gawang.

Real Madrid mendapatkan penalti setelah Sergino Dest menarik kaos Sergio Ramos saat terjadi perebutan bola dari tendangan bebas. Wasit pun mengecek kejadian lewat VAR dan memutuskan memberikan penalti untuk Real Madrid. Sergio Ramos yang menjadi eksekutor penalti pun berhasil mengecoh Neto dan membawa keunggulan Real Madrid menjadi 2-1 pada menit ke-63.

Baca Juga: Skor Akhir Barcelona vs Real Madrid, 3-1 Untuk Kemenangan Madrid

Barcelona berusaha mengejar ketertinggalannya dengan memasukkan empat pemain dengan posisi penyerang untuk mengempur pertahanan Real Madrid.

Halaman:

Editor: Rezky Putri Harisanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x