Berhasil Kalahkan Qatar 2-1, Timnas Indonesia U-19 Masih Terus Perbaiki Kekurangan

- 18 September 2020, 11:11 WIB
Timnas U-19 Kalahkan Qatar.
Timnas U-19 Kalahkan Qatar. /- Foto : PSSI

Tak lama kemudian, Indonesia berhasil menyamakan skor dengan sumbangan penalti Brylian Aldama (17'). Gol penutup dari Mochammad Supriadi (84') berhasil membawa Indonesia pada kemenangan.

Kalau diamati sejak awal uji coba, ini merupakan kemenangan perdana Timnas Indonesia U-19 selama empat kali bertanding di Kroasia. Sebelumnya, timnas U-19 kalah 0-3 dari Bulgaria dan kalah1-7 dari Kroasia, lalu seri 3-3 ketika bertemu Arab Saudi.

Baca Juga: Bupati Blitar Rijanto Kukuhkan Blitar Tourism Community, Untuk Siap Geliatkan Pariwisata di Blitar

Selanjutnya pada Minggu 20 September 2020, Timnas Indonesia U-19 akan kembali berhadapan dengan Qatar di pertandingan kedua yang sama-sama akan digelar juga di Kroasia.

Setelah itu timnas U-19 juga dijadwalkan akan bertemu Bosnia dan Herzegovina pada 25 September serta Dinamo Zagreb pada 28 September 2020.

Sebelumnya diketahui Timnas U-19 berada di Kroasia sejak Minggu 30 Agustus 2020.

Baca Juga: Menhub Budi Karya Bongkar Hoax Seputar Covid-19: Naik Pesawat Gak Ada Laporan Ketularan Corona

Keberadaan Timnas di kroasia adalah untuk pemusatan pelatihan selama satu bulan untuk meningkatkan kemampuan para pemain.

Pemusatan pelatihan ini dilakukan dalam rangka persiapa Piala Asia U-19 tahun 2021 mendatang.

Selain itu, tim ini juga diproyeksikan untuk turun di Piala Dunia U-20 tahun 2021 yang dilaksanakan pada 20 Mei-12 Juni 2021 di Indonesia.

Halaman:

Editor: Ninditoo

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x