Kecelakaan Parah! Marc Marquez Kembali ke Spanyol dan Tak Lanjut Balapan MotoGP di Sirkuit Mandalika

- 20 Maret 2022, 15:22 WIB
Kecelakaan Parah! Marc Marquez Kembali ke Spanyol dan Tak Lanjut Balapan MotoGP di Sirkuit Mandalika
Kecelakaan Parah! Marc Marquez Kembali ke Spanyol dan Tak Lanjut Balapan MotoGP di Sirkuit Mandalika /Tangkapan layar Instagram/@marcmarquez93

MEDIA BLITAR - Marc Marquez kembali mengalami kecelakaan parah pada puncak MotoGP, yang berlangsung pada 20 Maret 2022.

Usai mengalami kecelakaan yang cukup parah, Marc Marquez dilarikan ke rumah sakit Lombok dan menjalani sejumlah tes yang cukup serius.

Setelah kecelakaan yang dialaminya, Marc Marquez dilarikan ke rumah sakit untuk menjalani sejumlah tes yang serius dan kembali ke sini,” kata Direktur Medis MotoGP Angel Charte dilansir Media Blitar dari laman Antara.

Baca Juga: Mengenal Rara Isti Wulandari, Pawang Hujan MotoGP Mandalika 2022 yang Viral Karna Balapan Akhirnya Ditunda

Namun setelah dilakukan observasi tidak ada yang parah beberapa jam kedepan, dokter sirkuit dan tim menyatakan Marquez tidak fit untuk balapan dan akan kembali ke Barcelona, Spanyol untuk pemeriksaan lebih lanjut, kata Angel Charte.

Bos dari tim Repsol Honda mengatakan keadaan Marquez paska kecelakaan.

Kecelakaan yang dialami cukup parah, benturan kencang pada kepala. Kecelakaan seperti itu biasanya perlu waktu untuk pulih,”ucap Puig.

Baca Juga: BREAKING NEWS! PERUBAHAN JADWAL Balapan Utama MotoGP Mandalika 2022 Mulai Pukul Ini

Marc Marquez akan melewatkan pertandingan kali ini demi kebaikannya agar segera pulih dan perkembangannya akan tersu dipantau selama 12-24 jam kedepan.

Yang terbaik adalah melewatkan GP ini, meskipun Marquez tidak merasa sakit. Namun, ia telah mengalami 3 kali kecelakaan dan terparah pada hari ini,” kata Puig.

Pada awal musim 2022 silam, Marquez juga pernah mengalami kecelakaan yang parah pada seri pembuka Jerez yang menyebabkan tulang humerusnya patah dan harus istirahta 1 tahun penuh sebelum melakukan balapan lagi di Portimao pada tahun 2021.

Baca Juga: Fakta Menarik Ahn Hyo Seop Pemeran Kang Tae Mu dalam A Business Proposal, Hampir Debut Jadi Idol Bersama Got7?

Pebalap tim Repsol Honda tersebut harus menjalani pemeriksaan medis di rumah sakit menjelang Grand Prix of Indonesia di Sirkuit Pertamina Mandalika.

Dikabarkan dalam kecelakaan yang ketiga kalinya di Sirkuit Mandalika, Marc Marquez mengalami highside sampai terpental dari motornya pada tikungan 7. Motor yang dikendarainya pun mengalami kerusakan parah akibat terkena benturan.

Motor RC213V tersebut diduga dalam kecepatan yang cukup tinggi saat berada di tikungan tersebut.

Baca Juga: Spoiler Film Ms. Marvel: Akan Melakukan Beberapa Petualangan Seru untuk Pertama Kalinya

Marc Marquez setelah mengalami kecelakaan masih dapat berdiri dan berjalan paska kecelakaan menimpa.

Namun, usai menjalani pemeriksaan di paddock, ia harus dilarikan ke medical officer rumah sakit.

“Pebalap MotoGP #96 Marc Marquez dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan check up,” kata keterang medis MotoGP.

***

Editor: Farra Fadila

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah