Timnas Indonesia Batal Jalani Laga FIFA Matchday Maret Mendatang, Permintaan Langsung Shin Tae-yong?

- 2 Maret 2022, 06:45 WIB
Timnas Indonesia Batal Jalani Laga FIFA Matchday Maret Mendatang, Permintaan Langsung Shin Tae-yong?*/Tangkap Layar/pssi.org
Timnas Indonesia Batal Jalani Laga FIFA Matchday Maret Mendatang, Permintaan Langsung Shin Tae-yong?*/Tangkap Layar/pssi.org /

“Menurut Shin Tae-yong laga FIFA Match Day di bulan Maret tidak efektif dan efisien.  Hal ini karena dia juga memimpin tim U-20 persiapan Piala Dunia U-20 2023 menjalani pemusatan latihan di Korea Selatan,” ujar Iriawan seperti dikutip dari pssi.org pada Selasa 1 Maret 2022.

Selanjutnya pria yang sering dipanggil Iwan Bule tersebut menambahkan, bahwa sebenarnya PSSI memang sudah mempersiapkan lawan untuk timnas Indonesia pada periode FIFA Match bulan Maret 2022.

Baca Juga: Timnas Bulu Tangkis Indonesia Batal ke Polandia, Akibat Konflik Ukraina?

Namun pihak PSSI mengaku memahami permintaan langsung dari Shin Tae-yong dan akan mendukungnya demi prestasi Timnas Indonesia.

“Untuk itu, PSSI memahami permintaan Shin Tae-yong dan mendukung semua program dari dia demi prestasi Timnas Indonesia,” tambah Iriawan.

Di sisi lain sang pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong menjelaskan soal ajakan laga uji coba timnas U-20 melawan Korea Selatan U-20.

Baca Juga: Pilar Timnas U-19 Indonesia: 16 Pemain Garuda Select, 8 Pemain Persija Incar Posisi Piala Dunia U-20 2023

“Ya, tidak ada pertandingan laga FIFA Match Day di bulan ini. Pada Maret ini, kami sedang fokus memberikan latihan untuk tim U-20 di Korea Selatan,” jelas Shin Tae-yong.

 Kemudian Shin Tae-yong menyatakan bahwa dirinya saat ini sedang mempersiapkan pemanggilan pemain untuk pemusatan latihan SEA Games yang bakal diikuti pemain dari dalam dan luar negeri.

Baca Juga: Prediksi Formasi Timnas di Kualifikasi Piala Asia 2023, Sandy Walsh, Jordi Amat, Spasojevic, Masuk Line Up

Halaman:

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah