PBSI Kembali Putuskan Pelatnas Indonesia Mundur Dari 3 Turnamen di India Januari 2022, Ini Alasannya

- 19 Desember 2021, 14:38 WIB
PBSI Kembali Putuskan Pelatnas Indonesia Mundur Dari 3 Turnamen di India Januari 2022, Ini Alasannya/
PBSI Kembali Putuskan Pelatnas Indonesia Mundur Dari 3 Turnamen di India Januari 2022, Ini Alasannya/ /Twitter @INABadminton

 

MEDIA BLITAR – Beberapa waktu lalu muncul berita mengejutkan bagi pecinta bulutangkis tanah air karena PBSI telah memutuskan untuk kembali mundur atau absen dari 3 turnamen di India pada Januari 2022.

Dengan begitu pemain Pelatnas Indonesia seperti Marcus Gideon-Kevin Sanjaya (Minions), Anthony Ginting, Jonathan Cristie (Jojo), Greysia Polii-Apriyani Rahayu dipastikan tidak akan mengikuti 3 turnamen tersebut, yaitu adalah India Open 2022 (Super-500) dan Syed Modi India International 2022 (Super-300.

Baca Juga: Usai Kalahkan Axelsen, Loh Kean Yew Buat Rekor Baru Hempaskan Peringkat 3 BWF Antonsen dan ke Final

Keputusan ini adalah merupakan yang kedua kalinya secara berturut-turut karena sebelumnya tim bulutangkis Indonesia telah memutuskan mundur dari Kejuaraan Dunia Total Energies BWF World Championships 2021 di Spanyol karena alasan tingginya kondisi penularan Covid-19 varian terbaru, Omicron pada sejumlah negara Eropa.

Turnamen Kejuaraan Dunia Total Energies BWF World Championships 2021 di Spanyol pun hanya diwakili satu pasangan ganda campuran muda dari PB Djarum, yaitu Dejan Ferdinansyah-Serena Kani.

Baca Juga: LAGI! PBSI Putuskan Pemain Pelatnas Indonesia Mundur Dari 3 Turnamen di India Januari 2022

Keputusan mundurnya pemain Pelatnas Indonesia yang diungkapkan PBSI pastinya membuat sejumlah pihak terkejut.

Lantas apa sebenarnya alasan Indonesia kembali mundur dari turnamen kejuaraan bulutangkis? Apakah masih sama karena khawatir dengan Covid-19?

Halaman:

Editor: Annisa Aprilya Putri

Sumber: twitter @INABadminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x