Jawaban Teka-teki Cristiano Ronaldo Duduk Dibangku Cadangan, Pavel Nedved Tegaskan Ini!

- 23 Agustus 2021, 09:11 WIB
Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo /REUTERS/Massimo Pinca

MEDIA BLITAR- Cristiano Ronaldo membuat kejutan para pecinta sepak bola karena duduk dibangku cadangan pada laga perdana Juventus di Liga Italia Minggu 22 Agustus 2021 lalu. Wakil Presiden Juventus Pavel Nedved menjawab desas-desus tersebut.

Pada laga kontra Udinese vs Juventus di Stadion Friuli, Cristiano Ronaldo masuk menjadi pemain pengganti.

Diketahui Ronaldo masuk di menit ke-59 menggantikan Alvaro Morata yang sebelumnya bermain. Lantas apa alasan dibalik Ronaldo yang dibangkucadangan?

Hasil pertandingan malam itu berakhir hasil imbnag 2-2. Juventus bisa meraih poin lebih awal berkat permainan ciamik dari Paulo Dybala dan Juan Cuadrado di babak pertama.

Baca Juga: Daftar Top Skor Euro 2020, Cristiano Ronaldo Berhasil Meraih Posisi Pertama Dengan Torehan Golnya

Tak mau kalah Udinese berusaha menyamakan kedudukan di babak kedua, via penalti Pereyra di menit ke-51 dan Deulofeu pada menit ke-83.

Di menit-menit terakhir sebenarnya Ronaldo punya kans untuk mencetak gol. Sayangnya, gol CR7 dianulir karena terlihat offside dalam tayangan VAR

Melansir dari DAZN oleh MEDIA BLITAR, Wakil Presiden Juventus, Pavel Nedved menjawab soal Cristiano Ronaldo yang terlihat duduk dibangku cadangan.

Menurutnya Pavel sang megabintang ini sedang ada masalah kebugaran, sehingga terpaksa dibangkucadangkan.

Baca Juga: Kalahkan Cristiano Ronaldo, Patrik Schick Penyerang Terbaik Euro 2020

“Itu adalah keputusan untuk semua pemain. Di awal musim, tentu saja dia (Ronaldo) tidak dalam kondisi prima. Pelatih sedang mencoba menggunakan line-up terbaik, malah Giorgio Chiellini juga di bangku cadangan kok,” papar Pavel dikutip dari DAZN oleh MEDIA BLITAR, Senin 23 Agustus 2021.

“Keputusan yang dibuat adalah untuk membuat tim lebih kompetitif,” tegasnya.

Dalam kesempatan itu pula Pavel juga memperingatkan agar tidak membuat rumor yang macam-macam mengenai Ronaldo yang tiba-tiba dibangku cadangkan.

Sebab setelah kabar dibangkucadangkannya Ronaldo banyak rumor yang menyeruak soal hubungan keduanya.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Bawa Juventus Hentikan Tren Positif Cagliari

“Saya pastikan, Ronaldo akan tetapi di Juventus musim ini,” tegasnya.

“Janganlah membuat-buat rumor yang sensasional yang tidak jelas kebenarannya,” tambah Nedved sambil tersenyum.

Kabarnya kontrak Cristiano Ronaldo di Juventus akan habis pada musim panas 2022 mendatang.

Namun, sampai saat ini belum ada kabar resmi lebih lanjut soal apakah pemain asal Portugal itu diberi perpanjangan kontrak baru atau dijual sebelum bursa transfer musim panas kali ini ditutup pada 31 Agustus.***

Editor: Rezky Putri Harisanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah