PSSI Memutuskan 6 Klub Indonesia Telah Memproleh Lisensi AFC Club Licensing Cycle

20 November 2020, 20:50 WIB
Foto acara AFC Club Licensing Cycle tahun 2020 di hotel Harris Jakarta /pssi.org

MEDIA BLITAR - Meski dalam situasi pandemi Covid-19, PSSI telah menyelesaikan AFC Club Licensing Cycle tahun 2020 ini. AFC Club Licensing Cycle merupakan suatu proses standarisasi dan verifikasi kualitas manajemen klub sepak bola profesional. AFC mengenalkan Club Licensing Cycle untuk mendukung perkembangan sepak bola.

AFC Club Licensing Cycle adalah suatu syarat sebuah klub untuk dapat mengikuti kompetisi resmi AFC seperti AFC Champions League dan AFC Cup. Selain itu AFC Club Licensing Cycle digunakan sebagai acuan standar profesional.

Baca Juga: Jual Voucher 12x Lebih Banyak Selama 11.11, ShopeePay Berdayakan Bisnis Masyarakat

terdapat lima kriteria yang menjadi penilaian pada AFC Club Licensing yaitu mencakup sporting, infrastructure, personnel serta administration, legal, dan finance. Pada tahun ini seluruh klub Liga 1 2020 mengajukan untuk mengikuti proses AFC Club Licensing.

Dilansir dari pssi.org 20 November 2020, PSSI melalui rapat Club Licensing Committee yang dilaksanakan pada Kamis 19 November 2020 di Hotel Harris FX, Jakarta, memutuskan enam klub dinyatakan Granted. Keenam klub yang dimaksud adalah Bali United, Persipura Jayapura, Bhayangkara FC, Borneo FC, Persib Bandung, dan Arema FC.

Baca Juga: Sedang Tayang Live Streaming Ikatan Cinta: Terungkap! Surya Menceritakan Masa Lalunya

Plt Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi menyebutkan bahwa PSSI akan menyipakan Club Licensing Department untuk diterapkan di liga 1 dan liga 2 Indonesia.

"PSSI kedepan akan sedang menyiapkan National Club Licensing untuk kita terapkan di Liga 1 dan Liga 2," ujar Yunus Nusi.

Yunus Nusi berharap bertambahnya klub profesional di Indonesia membuat dunia mengetahui tujuan industri sepak bola di tanah air yang akan semakin berkembang.

Baca Juga: Asyik! Bantuan Sosial Tunai atau BST Diperpanjang Hingga Juni 2021, ini Tujuannya

"Kita berharap semakin banyak klub profesional di Tanah Air yang membuktikan kepada dunia bahwa Indonesia sudah berada dalam track menuju industri sepak bola. Karena semakin banyak klub profesional di Indonesia, semakin maju dan jaya sepakbola Indonesia,” tambah Yunus Nusi.

Seluruh anggota Club Licensing Committee menghadiri rapat tersebut seperti nama Timmy Setiawan sebagai Ketua, dengan anggota Danurwindo, Yakub Adi, Asep Saputra dan Alexander Tjahyadi. Di samping itu Manajer Club Licensing PSSI, Putri Aprillia Utomo serta Surya Binanga dan Moh Randi sebagai anggota, dan juga Head of Legal PSSI, Lexyndo Hakim turut menghadiri acara tersebut..***

Editor: Disca Betty Viviansari

Sumber: PSSI

Tags

Terkini

Terpopuler