Borussia Dortmund vs Chelsea: Prediksi Susunan Pemain dan H2H di Liga Champions, 16 Februari 2023

15 Februari 2023, 07:52 WIB
Prediksi Dortmund vs Chelsea di Liga Champions 2022-2023 /sportsmole

MEDIA BLITAR – Laga sengit bakal dihelat di Signal Iduna Park antara Borussia Dortmund vs Chelsea pada Kamis, 16 Februari 2023.

Selama berkompetisi di Liga Champions, kedua kesebelasan baik Borussia Dortmund dan Chelsea belum pernah bersua.

Di Bundesliga akhir pekan lalu, Marco Reus dan kolega menaklukkan tuan rumah Werder Bremen 2-0 melalui gol-gol Jamie Bynoe-Gittens dan Julian Brandt.

Dengan momentum sehebat ini, wajar jika Die Borussen sangat percaya diri menatap laga kontra The Blues.

Baca Juga: Liga Champions: Prediksi Club Brugge vs Benfica 16 Februari 2023, Siaran Live di TV

Apalagi sampai saat ini skuad Chelsea justru belum menunjukkan performa apik.

Armada besutan pelatih Graham Potter itu hanya sekali saja menang sepanjang 2023 di semua kompetisi.

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Borussia Dortmund

26-01-23 Mainz 1-2 Dortmund (Bundesliga)

29-01-23 Leverkusen 0-2 Dortmund (Bundesliga)

04-02-23 Dortmund 5-1 Freiburg (Bundesliga)

09-02-23 Bohcum 1-2 Dortmund (DFB Pokal)

11-02-23 Bremen 0-2 Dortmund (Bundesliga)

Baca Juga: Liga Champions AC Milan vs Tottenham: Prediksi Susunan Pemain dan H2H, 15 Februari 2023

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Chelsea

13-01-23 Fulham 2-1 Chelsea (EPL)

15-01-23 Chelsea 1-0 Palace (EPL)

21-01-23 Liverpool 0-0 Chelsea (EPL)

04-02-23 Chelsea 0-0 Fulham (EPL)

11-02-23 West Ham 1-1 Chelsea (EPL)

Baca Juga: Prediksi PSG vs Bayern Munchen 15 Februari 2023: Liga Champions Siaran Live TV

Prediksi Susunan Pemain

Borussia Dortmund (4-1-4-1): Gregor Kobel (GK); Julian Ryerson, Nico Schlotterbeck, Niklas Sule, Raphael Guerreiro; Emre Can; Julian Brandt, Marco Reus, Jude Bellingham, Giovanni Reyna; Sebastian Haller. Pelatih: Edin Terzic

Chelsea (4-2-3-1): Kepa Arriza¬balaga (GK); Reece James, Thiago Silva, Trevoh Chalobah, Marc Cucurella; Ruben Loftus-Cheek, Enzo Fernández; Noni Madueke, Joao Felix, Mykhaylo Mudryk; Kai Havertz. Pelatih: Graham Potter.

Dortmund vs Chelsea Live TV

Laga Borussia Dortmund vs Chelsea pada Kamis, 16 Februari 2023 pukul 03.00 WIB dini hari tersebut dapat ditonton melalui saluran SCTV dan streaming Vidio.***

Editor: Muhammad Ma'ruf Amin

Tags

Terkini

Terpopuler