Prediksi Persipura vs Madura United: Skor, Line Up, Jadwal Tayang, Head to Head BRI Liga 1 2021-2022

21 Februari 2022, 17:48 WIB
Prediksi Persipura vs Madura United: Skor, Line Up, Jadwal Tayang, Head to Head BRI Liga 1 2021-2022 //Twitter @persipura63

MEDIA BLITAR – Mutiara Hitam julukan bagi tim Persipura Jayapura bakal melakoni partai berat menghadapi Madura United Senin, 21 Februari 2022.

Anak asuh Alfredo Vera tersebut masih terjerembab di urutan 16 klasemen yang mana posisi tersebut masuk dalam zona degradasi.

Persipura yang baru saja mengalami tren buruk selama beberapa laga terakhir tentu tak ingin berlarut-larut.

Baca Juga: LINK STREAMING Malaysia Vs Laos Piala AFF-U23 2022 Update Pertandingan 21 Februari 2022

Apalagi dengan nama besar sebagai pengoleksi Juara Liga Indonesia sebanyak empat kali sejak era 2000an.

Mau tak mau Persipura Jayapura bakal tampil habis-habisan pada laga kali ini.

Sementara disisi lain Madura United yang datang dengan ambisi kemenangan tak ingin pulang dengan tangan kosong.

Baca Juga: Pratama Arhan Belum Datang, Netizen Indonesia sudah Serang IG FC Tokyo, Katanya Tokyo is Green, Tepok Jidat!

Laskar Sappe Kerab yang kini masih berada di papan bawah urutan ke-12 juga sama-sama meraih hasil kurang memuaskan di laga sebelumnya.

Meraih empat kemenangan dalam 4 laga terakhir, Greg Nwokolo dan kawan-kawan malah keok ketika menghadapi Arema pada Jumat, 18 Februari 2022 lalu.

Laga yang bertajuk Big Match dalam lanjutan partai tunda BRI Liga 1 pada malam hari ini, bisa kamu saksikan secara langsung di Indosiar maupun streaming vidio pukul 20.30 WIB.

Baca Juga: HASIL KLASEMEN PIALA AFF U-23 2022 Grup A, B, C Lengkap: Timor Leste Semifinal, Malaysia Keok, Vietnam Unggul

Head to Head Kedua Tim

Madura United 2-2 Persipura Jayapura 03-10-2021

Madura United 0-2 Persipura Jayapura 03-11-2019

Madura United 0-1 Persipura Jayapura 16-07-2019

Madura United 2-2 Persipura Jayapura 20-10-2018

Madura United 6-0 Persipura Jayapura 19-05-2018

Baca Juga: Update Klasemen Liga Inggris: Setan Merah Jaga Asa Tiket Liga Champions, Wolves Menguntit Arsenal

Prediksi Line Up Kedua Tim

Persipura Jayapura (4-3-3): Fitrul Dwi Rustapa (kiper); Yustinus Pae, Donni Monim, Brian Fatari, David Rumakiek (belakang); Nerius Alom, Ian Kabes, Gunansar Mandowen (tengah); Feri Pahabol, Ramiro Fergonzi, Ramai Rumakiek (depan).

Pelatih: Alfredo Vera.

Madura United (4-3-3): Hong Jungnam (kiper); Dodi Alekvan Djin, Fachruddin Aryanto, Jaimerson Xavier, Andik Rendika Rama (belakang); Asep Berlian, Hugo Gomes, Renan Silva (tengah); Bayu Gatra, Beto Goncalves, Ronaldo Kwateh (depan).

Pelatih: Fabio Lefundes.

Prediksi Skor

Persipura Jayapura yang kembali mengalami kekalahan pada pertandingan lalu tentu tak ingin dipermalukan kembali, mau tak mau kubu mutiara hitam bakal bekerja keras kala berhadapan dengan Laskar Sappe Kerab. Persipura 3-1 Madura United.***

Editor: Annisa Aprilya Putri

Tags

Terkini

Terpopuler