Lewandowski Menangkan Pemain Terbaik FIFA, Berikut Daftar Lengkap The Best FIFA Awards 2020

18 Desember 2020, 21:40 WIB
Foto pemenang The Best FIFA Awards 2020 Robert Lewandowski /Twitter@FIFAcom/

 

MEDIA BLITAR - FIFA telah mengumumkan penghargaan The Best FIFA Awards 2020 secara virtual di markas FIFA, Zurich, Swiss hari Kamis waktu setempat.

Nama pemain Bayer Munchen Robert Lewandowski dan Lucy Bronce pemain wanita dari Manchester City dinobatkan sebagai pemain terbaik dalam The Best FIFA Awards 2020.

Baca Juga: SAH! Nino dan Elsa Gagal Adopsi Reina, Ibu Panti: Hak Asuh Anda Hilang

Robert Lewandowski meraih prestasi besar dengan menyingkirkan dua nominasi kuat dari tahun ke tahun yaitu Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi dalam ajang The Best FIFA Awards 2020. Di sisi lain Lucy Bronce unggul dari dua pemain lainnya yaitu Pernille Herder (Chelsea) dan Wendie Renard (Lyon).

Pada kategori pelatih terbaik, Jurgen Klopp asal Liverpool kembali memperoleh penghargaan pelatih terbaik dengan menyingkirkan Marcelo Bielsa  dari klub Leeds United dan Hans-Dieter Flick dari Bayern Munchen. Penghargaan tersebut juga merupakan yang didapat secara dua tahun beturut-turut oleh Jurgen Klopp.

Baca Juga: ShopeePay Semua Rp1 Cetak Rekor Baru dengan Lebih dari 100.000 Voucher Terjual pada 12 Menit Pertama

Baca Juga: Jadi Penerima Vaksin Pertama, Jokowi: Vaksin Gratis dan Tidak Ada Kaitannya Dengan Anggota BPJS

Pemain asal Korea Selatan dan tim Tottenham Hotrspur, Son Heung-Min berhasil memenangkan FIFA Puskas Award atau pencetak gol terbaik tahun 2020.

Son Heung-Min memperoleh penghargaan tersebut dengan Aksi solo run dari belakang yang dilakukannya saat menghadapi Burnley dan membuatnya mengalahkan gol dari Luis Suarez dari Barcelona( sekarang Atletico Madrid) dan Giorgian De Arrascaeta dari Flamengo.

Baca Juga: TURUN HARGA! Ini Harga iPhone 11, iPhone SE 2020 Hingga iPhone 12 yang Sudah Dijual di Indonesia

Berikut ini daftar lengkap pengumuman The Best FIFA Awards 2020:

Pemain Terbaik Dunia 2020 (Pria): Robert Lewandowski (Bayern Muenchen)

Pemain Terbaik Dunia 2020 (Wanita): Lucy Bronze (Olympique Lyon/Manchester City)

Pelatih Terbaik Dunia 2020 (Pria): Juergen Klopp (Liverpool)

Pelatih Terbaik Dunia 2020 (Wanita): Sarina Wiegnam (Pelatih timnas Belanda)

Kiper Terbaik Dunia 2020 (Pria): Manuel Neuer (Bayern Muenchen)

Kiper Terbaik Dunia 2020 (Wanita): Sarah Bouhaddi (Olympique Lyon)

FIFA Fair Play 2020: Mattia Agnese (Ospedaletti)

FIFA Fan 2020: Marivaldo Francisco Da Silva (Pendukung Sport Club do Recife)

Baca Juga: Google Memiliki Kebijakan Baru Akan Menghapus Konten Tersimpan, Cek Penjelasannya di Sini!

Baca Juga: Kunjungi Kediaman Raffi-Gigi, Nikita Willy Panen Pujian dari Warganet karena Sikapnya Ini

FIFA FIFPRO Men’s World11:

Kiper: Alisson Becker (Liverpool FC)

Belakang: Trent Alexander-Arnold (Liverpool FC), Alphonso Davies* (FC Bayern München), Sergio Ramos (Real Madrid CF) and Virgil van Dijk (Liverpool FC)

Tengah: Thiago Alcântara (FC Bayern München/Liverpool FC), Kevin De Bruyne (Manchester City FC) and Joshua Kimmich (FC Bayern München)

Depan: Cristiano Ronaldo (Juventus FC), Robert Lewandowski (FC Bayern München) and Lionel Messi (FC Barcelona)

Baca Juga: Fakta Mengejutkan Rizky Billar Siap Menikah Bersama Lesti Kejora Tahun Depan, No 2 Fiks Halal

FIFA FIFPRO Women’s World11:

Kiper: Christiane Endler (Paris Saint-Germain)

Belakang: Millie Bright (Chelsea FC Women), Lucy Bronze (Olympique Lyonnais/Manchester City WFC) and Wendie Renard (Olympique Lyonnais)

Tengah: Barbara Bonansea (Juventus Women), Verónica Boquete (Utah Royals/AC Milan Women) and Delphine Cascarino (Olympique Lyonnais)

Depan: Pernille Harder (VfL Wolfsburg/Chelsea FC Women), Tobin Heath (Portland Thorns/Manchester United WFC), Vivianne Miedema (Arsenal WFC) and Megan Rapinoe* (OL Reign).***

Editor: Annisa Aprilya Putri

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler