Babak Baru Kasus Kematian Editor Metro TV, Polisi Periksa Jejak Pelaku Pembunuh dan Barang Korban

- 18 Juli 2020, 10:19 WIB
DUGAAN TKP pembunuhan Yodi Prabowo, editor Metro TV.*
DUGAAN TKP pembunuhan Yodi Prabowo, editor Metro TV.* //ANTARA via GALAMEDIANEWS.com

Terkait sidik jari pelaku, polisi juga masih memeriksa pisau, jaket, tas, dan barang bukti lainnya. Pada pisau tersebut diduga terdapat darah.

Baca Juga: Model Sekaligus Artis Cantik CW Ditangkap Karena Kepemilikan Narkoba

“Sampai hari ini kami belum dapat informasi bahwa dalam pisaunya yang ditemukan di TKP, yang diduga ada darah belum ada hasil. Secara lisan maupun administrasi bersurat dari laboratorium forensik belum ada. Kami tunggu mudah-mudahan ada jejak (pelaku),” tegasnya.

Berita ini telah tayang sebelumnya di Galamedianews.com dengan judul "11 Rekan Kerja Diperiksa Polisi, Pisau Berdarah dan Handphone Sisakan Jejak Pembunuh Yodi Prabowo?",

Yodi ditemukan tewas dalam posisi tengkurap di dalam pagar beton setinggi 2 meter di lajur kanan Jalan Ulujami Raya, Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Atau di sisi kiri tol Jakarta Outer Ring Road (JORR).

Pada Jalan Ulujami, para petugas ronda malam sempat menemukan kendaraan motor Honda jenis Beat. Motor berwarna putih ini ditemukan terparkir di depan sebuah kios bensin eceran, di bawah pohon mahoni, dengan kunci tergantung pada Rabu dinihari, 8 Juli 2020 lalu.

Setelah memeriksa lingkungan sekitar dan tak menemukan pemilik motor, akhirnya pada pagi hari kendaraan itu diboyong ke Kepolisian Sektor Pesanggrahan.

Baca Juga: Cut Meyriska Melahirkan Bayi Mungil, Roger Danuarta Peluk Erat Anaknya

Pada Jumat, 10 Juli 2020 lalu, tubuh Yodi Prabowo ditemukan penduduk sekitar atas petunjuk 5 orang bocah. Sekitar jam 3 sore, jasad editor Metro TV itu dievakuasi.***(Dicky Aditya/Galamedianews.com)

Halaman:

Editor: Ninditoo

Sumber: Galamedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x