Status Waspada Gunung Semeru, Aktivitas Awan Panas dan Guguran Lava

- 17 Januari 2021, 09:57 WIB
Guguran lava pijar Gunung Semeru terlihat dari Desa Sumber Mujur, Candipuro, Lumajang, Jawa Timur, Minggu 17 Januari 2021.
Guguran lava pijar Gunung Semeru terlihat dari Desa Sumber Mujur, Candipuro, Lumajang, Jawa Timur, Minggu 17 Januari 2021. / Antara/Seno

MEDIA BLITAR – Aktivitas Gunung Semeru yang berada di Kabupaten Malang dan Lumajang, Jawa Timur kini berada di status Level II (Waspada). Hal ini dikeluarkan oleh pihak Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) pada hari Sabtu, 16 Januari 2021.

Diinformasikan oleh Kepala PVMBG Kasbani bahwa telah terjadi aktivitas Gunung Semeru pada hari Sabtu sore, sekitar pukul 17.24 WIB, berupa awan panas guguran dan guguran lava.

"Awan panas guguran dengan jarak luncur empat kilometer ke arah Besuk Kobokan. Aktivitas guguran lava juga terjadi dengan jarak luncur antara 500-1000 m dari Kawah Jongring Seloko ke arah Besuk Kobokan," jelas Kasbani.

Baca Juga: Akibat Banjir Besar Kota Apam Lumpuh, Masih Banyak Warga Belum Dievakuasi di Hulu Sungai Tengah

Dikutip dari PMJ News bahwa, aktivitas gunung api tipe strato dengan kubah lava terjadi di Kawah Jonggring Seloko. Ini terjadi di sebelah tenggara puncak Mahameru.

Kasbani menjelaskan lebih lanjut bahwa letusan Gunung Semeru pada umumnya bertipe vulkanian dan strombolian berupa penghancuran kubah atau lidah lava, dilanjutkan pembentukan kubah lava atau lidah lava baru.

Sementara itu, dari hasil pengamatan dan pemantauan secara visual yang dilakukan dari tanggal 1 hingga 15 Januari 2021, melaporkan bahwa Gunung Semeru terlihat jelas, hingga tertutup kabut.

Baca Juga: PEDULI INDONESIA! Choi Siwon Ikut Berduka dan Doakan Korban Bencana Gempa Bumi Besar Di Sulawesi

Selain itu, kolom erupsi tidak teramati, karena tertutup kabut. Namun, erupsi masih berlangsung tidak menerus.

Dan teramati, terdapat asap kawah utama yang berwarna putih. Asap putih tersebut memiliki intensitas beragam, tipis hingga sedang dengan tinggi sekitar 200 meter dari puncak.

Halaman:

Editor: Ninditoo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x