Abu Dhabi Akan Menyelenggarakan Serial Squid Game Dalam Dunia Nyata yang Terdiri dari 15 Peserta

- 13 Oktober 2021, 21:45 WIB
Abu Dhabi Akan Menyelenggarakan Serial Squid Game Dalam Dunia Nyata yang Terdiri dari 15 Peserta
Abu Dhabi Akan Menyelenggarakan Serial Squid Game Dalam Dunia Nyata yang Terdiri dari 15 Peserta /Netflik/

MEDIA BLITAR -  Minggu lalu serial Squid Game yang tayang di Netflix sedang ramai di kalangan masyarakat.

Squid Game merupakan serial bergenre thriller dengan memiliki sembilan episode dan mengisahkan sejumlah orang yang tergabung dalam permainan untuk bertahan hidup dengan memiliki tujuan akhir mendapatkan hadiah fantastis.

Serial Squid Game mampu menarik antusias masyarakat dengan alur ceritanya, bahkan ada orang yang memparodikan serial Squid Game, membuat kue dalgona dan lain sebagainya.

Baca Juga: Pamor Film Squid Game Kalah dengan Drama Korea Hometown Cha-Cha-Cha di Berbagai Negara

Namun, di Abu Dhabi diketahui para penggemar film tersebut akan diberikan kesempatan untuk mengalami Squid Game di kehidupan nyata, tanpa pembunuhan dan pertumpahan darah.

Seperti dirangkum MediaBlitar.com dari laman Insider.com, pusat Kebudayaan Korea di Uni Emirates Arab akan menyelenggarakan peragaan ulang permainan yang ada dalam serial Squid Game untuk dua tim yang terdiri dari 15 peserta.

Dalam acara tersebut akan dijadwalkan dalam dua sesi pada 12 Oktober di kantor pusat Abu Dhabi dan halaman acara pusat mengatakan empat dari enam game akan terlihat dalam Squid Game dan akan dimainkan selama acara.

Baca Juga: Permainan Squid Game Seperti Drama Korea Bakal Ada di Dunia Nyata, Berikut Rincian Peraturannya

Hal tersebut termasuk tantangan Lampu merah Lampu hijau dan Dalgona Candy yang keduanya pernah trending di aplikasi Tiktok dengan berbagai video kreatifitas.

Sementara itu, para pemain juga akan mencoba permainan kelereng dan ddakji (membalik kertas) yang terlihat dalam serial tersebut.

Halaman:

Editor: Farra Fadila

Sumber: Insider


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah