Masa Jabatan Segera Berakhir, Presiden Filipina Rodrigo Duterte Bakal Pensiun dari Dunia Politik

- 2 Oktober 2021, 18:20 WIB
Masa Jabatan Segera Berakhir, Presiden Filipina Rodrigo Duterte Bakal Pensiun dari Dunia Politik
Masa Jabatan Segera Berakhir, Presiden Filipina Rodrigo Duterte Bakal Pensiun dari Dunia Politik /Instagram.com/@rudyduterteofficial

MEDIA BLITAR - Masa jabatan presiden Filipina Rodrigo Duterte akan berakhir pada tahun 2022. 

Menjelang berkahirnya masa jabatan sebagai presiden Filipina, Rodrigo Duterte akan pensiun dari dunia politik.

"Hari ini saya mengumumkan pengunduran diri saya dari politik", kata Duterte, seperti dikutip dari Channel News Asia melalui Pikiran-Rakyat.com Sabtu, 2 Oktober 2021.

Sebelumnya Duterte dikabarkan akan mengajukan diri sebagai cawapres Filipina namun batal.

Baca Juga: Manny Pacquiao Berjanji Benahi Ekonomi Filipina Jika Terpilih Menjadi Presiden

Alasan dibalik hal tersebut karena Ia tidak memenuhi syarat mencalonkan diri lagi sebagai presiden karena konstitusi menetapkan masa batas jabatan 6 tahun untuk presiden.

Meskipun demikian putri Rodrigo Duterte, Sara Duterte-Caprio bisa saja mencalonkan diri menurut politikus Filipina.

Pasalnya ia sempat mengatakan dia tidak mencalonkan diri untuk jabatan yang lebih tinggi tahun depan karena dia dan ayahnya telah sepakat hanya satu dari partai mereka yang akan mencalonkan diri untuk jabatan nasional pada 2022.

Baca Juga: Tinggalkan Karir Tinju, Manny Pacquiao Resmi Calonkan Diri Jadi Presiden

Namun, keputusan Duterte untuk tidak ikut pemilu tahun depan akan membuka jalan baginya.

Halaman:

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x