Taqy Malik Diduga Gelapkan Uang Jamaah Umroh 1,2 M dan Refund Lambat, Adam Deni Sindir: Buat Bikin Pabrik

- 16 September 2021, 14:13 WIB
Taqy Malik Diduga Gelapkan Uang Jamaah Umroh 1,2 M dan Refund Lambat, Adam Deni Sindir: Buat Bikin Pabrik
Taqy Malik Diduga Gelapkan Uang Jamaah Umroh 1,2 M dan Refund Lambat, Adam Deni Sindir: Buat Bikin Pabrik /Instagram Taqy Malik

MEDIA BLITAR - Mencuatnya kasus Taqy Malik yang diduga menggelapkan dana umrah pun secara terus menerus mendapatkan perhatian publik. Salah satunya, Adam Deni juga turut menagih perihal dana umrah pada suami Sharel Thalib.

Adam Deni meminta kepada Taqy Malik untuk memberikan keterangan jelas dan klarifikasi perihal dana travel umroh miliknya.

Hal itu karena banyak jamaah yang batal melaksanakan umrah dan tidak ada kepastian informasi apapun, bahkan perihal uang refund pun tidak ada sama sekali meskipun selama dua bulan telah ditagih.

Baca Juga: Sering Bagikan Uang kepada Karyawannya Usai Ibadah, Ustadz Taqy Malik: Begitulah Hakikatnya Hidup

Pria yang juga pernah bersitegang dengan Jerinx SID tersebut juga mengunggah sebuah tangkapan layar chat dari seseorang yang telah berhasil mengetahui 74 jamaah dari travel Taqy Malik.

Bahkan, dari total 74 jamaah itu, Taqy telah mampu mengantongi sekitar Rp1,2 miliar. Informasi tersebut ditunjukkan oleh Adam Deni melalui akun Instagram miliknya.

Baca Juga: Ayah Taqy Malik Diduga Paksa Gauli Istri 6 Kali Dengan Cara Menyimpang, Ini Pengakuan Marlina

"Total pemasukan Rp1.223.900.000. Gue sudah dapat nomor hpnya om, semua lengkap dan detail pembayaran juga lengkap," kata Adam Deni dikutip Media Blitar di akun Instagram miliknya @adngrk pada Kamis, 16 September 2021.

Tidak hanya itu, Adam Deni juga menuliskan caption pada unggahannya tersebut. Selain itu, dirinya juga memberikan sindiran kepada Taqy Malik.

Halaman:

Editor: Annisa Aprilya Putri

Sumber: Instagram @taqy_malik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x