Pemain Drama Korea Do Do Do Sol Sol La La Sol, Heo Dong Won Tertular dan Dinyatakan Positif Covid-19

- 20 Agustus 2020, 20:24 WIB
Aktor Heo Dong Won pemain drama 'Do Do Sol Sol La La Sol' dinyatakan positif Covid-19.
Aktor Heo Dong Won pemain drama 'Do Do Sol Sol La La Sol' dinyatakan positif Covid-19. /Dok. Soompi

MEDIA BLITAR – Aktor Korea Selatan, Heo Dong Won dikonfirmasi positif terjangkit Covid-19 pada hari ini, Kamis 20 Agustus 2020.

Seperti yang dikutip dari Soompi, Kamis 20 Agustus 2020, salah satu aktor yang berpartisipasi dalam drama Korea 'Do Do Sol Sol La La Sol' yaitu Heo Dong Won dinyatakan positif Covid-19.

Baca Juga: GOOGLE DOWN MASSAL! Gmail dan Google Drive Alami Masalah Secara Global Hari Ini

'Do Do Sol Sol La La Sol' turut dibintangi oleh Go Ara dan Lee Jae Wook. Rencananya, drama akan tayang perdana pada 26 Agustus 2020 mendatang. Namun, pada 20 Agustus 2020, Agensi Heo Dong Won merilis pernyataan bahwa sang aktor telah menjalani prosedur tes Covid-19 dan dinyatakan positif.

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Uang Baru Rp75 Ribu Bukan Alat Tukar yang Sah atau Cuma Merchandise? Yuk Simak!

Sebelumnya, aktor korea Seo Sung Jong Seo Sung Jong, yang merupakan pemain drama "To
All The Guys Who Loved Me" adalah aktor pertama yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Dengan positifnya Seo Sung Jong, proses produksi drama harus berhenti sementara. Lalu sehari setelahnya, yakni tanggal 20 Agustus 2020 Heo Dong Won dinyatakan positif Heo Dong Won memang pernah beradu akting dan melakukan kontak dengan Seo Sung Jong dalam sebuah drama Men are Men.

Baca Juga: 14 Tahun Vakum, Deddy Corbuzier Bakal Manggung Lagi di Mahakarya Pentagram Magic Reunion

Saat ini, Seo Sung Jung adalah pemain drama KBS 'To All The Guys Who Loved Me'. Sementara Heo Dong Won dijadwalkan untuk membintangi drama KBS 'Do Do Sol Sol La La Sol.'

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (KCDC) Korea menuturkan pada 19 Agustus Heo Dong Won melakukan kontak dengan seseorang yang terinfeksi Covid-19. Dari hasil tes yang dilakukannya, ia positif terinfeksi virus tersebut.

Halaman:

Editor: Ninditoo

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x