Segera Tayang Zalim Istanbul 3 Maret 2022: Penuh Amarah! Nedim Hadiri Perayaan Pernikahan Cemre dan Cenk

- 3 Maret 2022, 11:03 WIB
penuh amarah! Nedim datang ke perayaan pernikahan Cenk dan Cemre// tanggapan layar Avsar film/ drama seri Zalim Istanbul
penuh amarah! Nedim datang ke perayaan pernikahan Cenk dan Cemre// tanggapan layar Avsar film/ drama seri Zalim Istanbul /

MEDIA BLITAR – Segera Tayang Drama Turki Zalim Istanbul pukul 13.00 WIB di NET TV, akan menampilkan kemarahan Nedim atas perayaan pernikahan Cenk dan Cemre.

Agah merencanakan makan malam sebagai bentuk perayaan pernikahan anak sulungnya, Cenk dan Cemre Karaçay.

Kebahagiaan terpancar di wajah Agah dan juga seluruh anggota keluarga Karacay dan Yilmaz, setelah beberapa drama yang terjadi dalam perjalanan pernikahan keduanya.

Meskipun Agah sedang bertengkar dengan Seniz karena permasalahan perceraian, mereka tetap menjaga agar tetap terlihat harmonis di depan semua orang.

Baca Juga: A Business Proposal Tayang Jam Berapa? Simak Sinopsis dan Daftar Pemain A Business Proposal

Pengantin pria dan wanita melakukan persiapan sebelum turun dan menyapa semua tamu undangan yang sudah menunggu di aula lantai dasar rumah Karacay.

Ditemani oleh ibunya, cemre berdandan dengan sangat cantik, menggunakan riasan pengantin yang membuat wajahnya terlihat cerah.

Cenk juga melakukan persiapan dengan sangat baik demi mengimbangi pengantin wanitanya. Bahkan dia terlihat sangat senang dengan perayaan yang direncanakan oleh ayahnya.

Baca Juga: Resep Martabak Teflon ala Chef Devina Hermawan, Bersarang dan Anti Gagal

Halaman:

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah