Sinopsis Film 5 cm: Petualangan 5 Sahabat Kibarkan Merah Putih di Puncak Mahameru

- 17 Agustus 2021, 08:12 WIB
Rayakan HUT RI ke-76 Dirumah Aja Dengan Nonton Film 5 cm di Trans7, Berikut Sinopsisnya
Rayakan HUT RI ke-76 Dirumah Aja Dengan Nonton Film 5 cm di Trans7, Berikut Sinopsisnya /Website IMDB/

MEDIA BLITAR – Film 5 cm mengisahkan petualangan dan perjuangan sekelompok sahabat, yang kibarkan sang Merah Putih di Pucak Mahameru.

Film ini, akan tayang dalam program acara Movie Spesial Kemerdekaan Trans7, puku 08.00 WIB, sambut perayaan Kemerdekaan RI ke-76.

Film 5 cm rilis perdana pada 2012, yang dibintangi oleh Herjunot Ali (Zafran), Raline Shah (Riani), Fedi Nuril (Genta), Pevita Pearce (Dinda), Denny Sumargo (Arial), Saykoji (Ian) dan sejumlah aktor lainnya, dengan cerita film yang mengusung kisah Adventure Drama dan Romance, disutradari oleh Rizal Mantovani.

Baca Juga: Rayakan HUT RI ke-76 Dirumah Aja Dengan Nonton Film 5 cm di Trans7, Berikut Sinopsisnya

Mengenal sosok karakter di dalam film 5 cm, menceritakan 5 sahabat, yaitu Genta, Arial, Zafran, Riani, dan Ian yang telah menjalin persahabatan selama 10 tahun.

Sosok Zafran dikenal sebagai pribadi yang puitis, apa adanya, idealis, dan narsis.

Sementara Riani, dikenal sebagai perempuan yang cerdas, cerewet, dan berambisi dalam mengejar impiannya.

Lalu Genta, yang memiliki jiwa pemimpin, paling dewasa, dan membuat orang di sekitarnya merasa nyaman.

Baca Juga: Sinopsis Film Hunter Killer: Aksi Gerard Butler Jadi Komandan Kapal Selam Saat Terjadi Perang

Kemudian Arial, menjadi pria termacho, memiliki hobi olahraga, taat aturan, dan canggung saat berkenalan dengan perempuan.

Halaman:

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: Zona Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x