Soroti Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei 2021 di Jakarta, Ferdinand Hutahaean: Yang Ada Pernak-pernik Palestina

- 20 Mei 2021, 18:56 WIB
Kolase foto Ferdinand Hutahaean (kiri) dan Anies Baswedan (kanan).*
Kolase foto Ferdinand Hutahaean (kiri) dan Anies Baswedan (kanan).* /Instagram @ferdinand_hutahaean dan @aniesbaswedan

MEDIA BLITAR – Seperti yang diketahui bersama, jika di tanggal 20 Mei ditetapkan sebagai hari Kebangkitan Nasional.

Tidak sedikit dari pesohor tanah air, memperingati hari ini dengan menyebarkan semangat untuk tetap bangkit dan memiliki rasa peduli terhadap negeri sendiri.

Seperti halnya, sosok politisi Ferdinand Hutahaean yang turut menuliskan cuitannya di Twitter tentang Kebangkitan Nasional yang jatuh pada hari ini, Kamis 20 Mei 2021.

Dalam cuitannya tersebut, pada 19 Mei 2021 Ferdinand Hutahaean menuliskan,Semboyan “Bhineka Tunggal Ika" diambil dari Kitab Sutasoma Karya Empu Tantular Menggunakan Bahasa Jawa Kuno dgn Aksara Bali pada masa Kerajaan Majapahit.”

Baca Juga: Tak Hanya Ridwan Kamil, Ferdinand Hutahaean Turut Sentil Anies Baswedan Soal Kerumunan Wisatawan Abai Prokes

“Besok sudah 20 Mei, Hari Kebangkitan Nasional. Saya memilih bangkit melawan perusakan kebinekaan bangsa ini. Bgmn dgn kalian?” tulis Ferdinand Hutahaean.

Sementara itu, di hari ini, Ferdinand Hutahaean turut menyoroti hari peringatan Kebangkitan Nasional yang ada di Jakarta hingga sentil sang Gubernur, yaitu Anies Baswedan.

Dalam cuitannya tersebut, Ferdinand Hutahaean menyebutkan jika dirinya heran lantaran, ketika melintas di beberapa jalan yang ada di Jakarta, dirinya justru tak menemukan nuansa peringatan Kebangkitan Nasional untuk negerinya sendiri.

Baca Juga: Pelajar Hina Palestina hingga Dikeluarkan dari Sekolah, Ferdinand Hutahaean Bandingkan dengan Novel Baswedan

Bahkan Ferdinand Hutahaean justru menemukan beberapa hal lain, tentang Palestina di sejumlah jalan di Jakarta.

Halaman:

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x