Netizen Kritik Komentar Luna Maya dan Deddy Corbuzier di INTM, Felicia Hutapea: Kesehatan Mental Itu GAK LUCU

- 1 April 2021, 14:35 WIB
Deddy Corbuzier, Ilene INTM, dan Luna Maya.*
Deddy Corbuzier, Ilene INTM, dan Luna Maya.* /Instagram @mastercorbuzier @danellailene @lunamaya

Melihat respon kedua juri tersebut, Felicia merasa miris dengan pandangan masyarakat Indonesia mengenai kesehatan mental, berikut tanggapan Felica Hutapea yang diunggah di Instagram Story-nya.

“Inilah kenapa kesehatan mental tidak dianggap serius di Indonesa. Menurut kebanyakan orang 1) penyakit tersebut tidak mungkin dimiliki oleh orang yang sehat atau “tinggi, seksi, cantik” seperti @danellailene (Ilene) dan 2) bisa menjadi bahan tawaan di media sosial,” tulis Felica Hutapea dalam instagramnya @feliciahutapeaaa.

Baca Juga: Bukan Masuk Liga 1, Berikut Target Klub Sepakbola Rans Cilegon FC Yang Baru Dimiliki Raffi Ahmad

“Memangnya ketika orang bunuh diri karena depresi atau masuk rumah sakit karena eating disorder itu lucu?,” tambahnya dengan menandai akun instagram Deddy Corbuzier dan Luna Maya.

 “Kesehatan mental itu GAK LUCU,” tegas Felicia.

Felicia pun memberikan apresiasi atas keberanian Ilene yang telah mengisahkan tentang rasa depresinya. Meskipun, gangguan yang dialaminya dianggap remeh dan tetap bersikap tenang. Lantaran, kesehatan mental yang terganggu memang tidak mudah untuk dihadapi.

 “Tolong jangan bikin ini sebagai standar tanggapan orang terhadap cerita penyakit mental di Indonesia. Kita bisa lebih terbuka dan menerima,” tulis Felicia Hutapea.

Baca Juga: Kritisi Atta Halilintar Sering Umbar Kekayaan, Krisdayanti: Jangan Cuma Ngomongin Mobil Mewah

Gadis berusia 25 tahun tersebut juga mengunggah tangkapan layar pesannya bersama Luna Maya yang berhubungan dengan masalah tersebut.

Tetapi, Luna Maya sepertinya tidak memberikan tanggapan banyak dan menyebut Felicia sedang mem-bully dengan menyerangnya seperti itu.

Halaman:

Editor: Rezky Putri Harisanti

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah