Miliki Banyak Penggemar dan Jutaan Penonton, Keanu Tak Ambil Pendapatan dari Youtube, Kenapa?

- 5 Februari 2021, 20:58 WIB
Keanu
Keanu /Instagram/@keanuagl

MEDIA BLITAR – Keanu menjadi salah satu publik figur yang banyak memiliki pengikut di media sosialnya, seperti Instagram.

Keanu memulai karir menjadi selebgram, dengan ciri khasnya yang spontan atau ceplas ceplos dalam memberikan tanggapan dari berbagai pertanyaan netizen.

Tidak hanya itu, kini Keanu sering menghadiri berbagai acara talk show di televisi hingga tergabung dalam sketsa komedi di salah satu acara.

Baca Juga: Intip Kisah di Balik Lagu Diam-Diam milik Arsy Widianto dan Tiara Andini

Tak hanya aktif di Instagram dan di acara televisi, Keanu juga terlihat beberapa kali mengisi konten Youtube miliknya di kanal Youtube Keanu Agl.

Kanal Youtube Keanu curi perhatian banyak pengguna Youtube, hingga memiliki 1,1 juta subscriber, meski Keanu jarang mengunggah video.

Beberapa waktu lalu Keanu melakukan obrolan santai bersama Melaney Ricardo, yang diunggah di kanal Youtube milik Melaney pada 2 Februari 2021.

Baca Juga: Pak Jaja Telah Meninggal, Timbul Permasalahan Baru untuk Aldebaran di Ikatan Cinta, Apa itu?

Pada kesempatan itu, Melaney penasaran dengan alasan Keanu yang telihat jarang mengunggah atau membuat konten dikanal Youtube miliknya, mengingat Keanu sering hadir sebagai bintang tamu dibeberapa kanal Youtube orang lain.

Menanggapi pertanyaan Melaney, Keanu mengaku bahwa teman yang selama ini membantunya dalam mengedit video sedang melanjutkan studi di luar negeri. Karena Keanu sudah merasa cocok, membuat Keanu enggan mencari editor video lainnya.

Halaman:

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: YouTube Sobat Dosen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah