Sinopsis dan Alur Cerita Film Umma, Dibintangi oleh Sandra Oh dan Fivel Stewart: Kisah Horor Tentang Ibu

23 Maret 2022, 19:17 WIB
Umma, Film Horor Korea-Amerika Tayang 23 Maret 2022 /KarawangPost/Instagram/@ cinema.21

 MEDIA BLITAR - Sinopsis dan alur cerita dari film Umma yang diproduksi oleh Sony Pictures telah tersaji dalam ulasan di bawah ini.

Film berjudul Umma ini bergenre horor, Umma diambil dari bahasa Korea yang berarti Ibu. Film ini merupakan salah satu film yang terinspirasi dari cerita rakyat Korea.

Umma telah rilis di bioskop mulai 18 Maret 2022. Berikut Sinopsis dan alur ceritanya.

Baca Juga: Asal Usul Kekuatan Baru Ms. Marvel di MCU Berawal dari Terigen Mist 

Sinopsis

Film Umma bercerita tentang ibu yang dalam bahasa Korea adalah “Umma”. Dikisahkan pada sebuah peternakan di Amerika hiduplah seorang ibu yang bernama Amanda yang diperankan oleh Sandra Oh dan putrinya yang diperankan oleh Fivel Stewart.

Lalu, masalah pun muncul ketika abu jenazah dari ibu Amanda dikirimkan dari Korea.

Alur Cerita

Amanda dan putrinya akan menjalani kehidupan yang tenang di sebuah peternakan yang terletak di Amerika.

Baca Juga: Biodata Park Hyung Sik Bintangi Soundtrack #1 dan Beradu Akting dengan Han So Hee

Namun, setelah sisa-sisa abu dari mendiang ibu Amanda yang terasing di Korea tiba-tiba datang ke rumah mereka, Amanda mulai dihantui oleh ketakutan yang dapat mengubahnya menjadi ibunya sendiri.

Amanda merupakan sosok yang protektif yang tinggal bersama putrinya di sebuah peternakan, bahkan kehidupan mereka pun tampak kuno.

Suatu ketika mobil datang dengan kecepatan tinggi ke kompleks mereka, kehidupan Amanda pun berubah.

Baca Juga: Mengapa Captain America Disebut sebagai The First Avenger di MCU? Berikut Ulasannya

Seorang pria misterius yang menaiki mobil datang untuk memberitahu bahwa Ibu Amanda telah meninggal.

Pria tersebut juga telah membawa abu jenazah dari mendiang ibu Amanda yang diletakkan dalam sebuah kotak agar Amanda dapat menyimpan atau memakamkan dengan benar.

Lalu kurir pengantar kotak tersebut berkata “Kemarahan akan tumbuh selama dia tetap berada di dalam kotak ini”.

Diketahui hubungan Amanda dan ibunya tidak berjalan dengan baik, karena Amanda telah merahasiakan keberadaan ibunya dari putrinya sendiri.

Baca Juga: Bintangi Soundtrack #1, Simak Profil dan Biodata Park Hyung Sik Lawan Main Han So Hee

Dan pada awalnya Amanda juga menolak untuk menerima abu jenazah ibunya. Lalu Amanda meminta pria tersebut untuk pergi.

Sebelum pergi pria tersebut berpesan “Amanda akan menyesali perbuatannya karena telah meninggalkan ibunya”.

Beberapa orang Korea mempercayai bahwa kesulitan dalam hidup berasal dari arwah nenek moyang mereka yang tersiksa.

Film Umma menampilkan citra yang terinspirasi oleh cerita rakyat Korea, rubah ekor 9 yang disebut dengan “Gumiho”.

Baca Juga: Bos Robot Trading Fahrenheit, Hendry Susanto Jadi Tersangka! Begini Kronologinya

Gumiho muncul pada akhir trailer, Gumiho merupakan siluman yang dapat berubah menjadi manusia yang dia inginkan.

Gumiho bisa berubah menjadi siapapun ketika memakan jantung dan hati orang tersebut. Perubahan tersebut akan menjadi permanen saat dilakukan. Film Umma juga menyajikan kisah dari seorang ibu yang tidak pernah mati.

Demikian ulasan mengenai sinopsis dan alur cerita dari film Umma yang dibintangi oleh Sandra Oh dan Fivel Stewart.***

Editor: Arini Kumalasari

Tags

Terkini

Terpopuler