Link dan Cara Main Tes Usia Mental yang Sedang Ramai Digunakan, Yuk Ikutan!

12 Juli 2022, 20:35 WIB
Link dan Cara Main Tes Usia Mental yang Sedang Ramai Digunakan, Yuk Ikutan! /Tangkapan layar/arealme.com/


MEDIA BLITAR - Beberapa waktu belakangan ini, media sosial diramaikan dengan permainan yang bernama 'Tes Usia Mental'.

Bagi yang ingin mencoba dan ikut bermain, simak cara main Tes Usia Mental dan linknya pada artikel ini.

Sebagian orang mungkin juga sudah pernah menjumpai unggahan teman atau orang lain, tentang hasil permainan Tes Usia Mental. Semakin banyak yang membagikan hasil permainan di sosial media mereka, maka semakin membuat penasaran bagi yang melihatnya.

Baca Juga: Sedang Berlangsung Link Live Straming Manchester United Vs Liverpool Kick Off 20.00 WIB

Karena rasa penasaran tersebut, biasanya orang-orang jadi ingin mencoba dan mengikuti permainan Tes Usia Mental yang sedang viral ini.

Bagi yang belum tau, permainan Tes Usia Mental bersumber dari situs web “Arealme.com”.

Berdasar penelusuran di Arealme.com, ternyata situs web tersebut tidak hanya menyediakan permainan Tes Usia Mental, namun juga menyediakan permainan lainnya yang kebanyakan berisi kuis-kuis.

Baca Juga: Sinopsis Incantation, Film Horor Terseram Asal Taiwan yang Terisnpirasi dari Kisah Nyata

Permainan lainnya yang ada di Tes Usia Mental meliputi "Binatang apakah kamu?” atau “Siapakah kamu di masa lalu?”.

Tes Usia Mental di Arealme.com, pemain disuguhi kuis yang berupa pertanyaan dengan tiga opsi jawaban yaitu “iya”, “tidak”, atau “tidak keduanya”.

Kuis yang diberikan berupa pertanyaan yang berkaitan dengan tes kepribadian.

Setelah semua pertanyaan dijawab oleh pemain, Arealme.com kemudian memberikan kesimpulan berupa usia mental yang merupakan ukuran kemampuan psikologis seseorang berdasarkan jumlah usia.

Baca Juga: Hasil Akhir Singapura Open 2022 Hari Ini 12 Juli 2022 Lengkap, Apriyani Rahayu-Siti Fadia Lolos Maju 16 Besar

Sebagai contoh dalam permainan Tes Usia Mental adalah ketika usia mental yang didapatkan pemain adalah 22 tahun, maka kemampuan psikologisnya seperti seseorang yang berusia 22 tahun.

Hal tersebut terlepas umur pemain saat ini. Artinya jika pemain sebenarnya berumur 30 tahun, dan kesimpulan dari hasil permainannya adalah 22 tahun, maka usia mentalnya lebih muda.

Mungkin hal tersebut yang menjadikan permainan ini dikatakan seru dan banyak diminati berbagai kalangan.

Baca Juga: Jadwal Tayang Film Netflix The Gray Man Lengkap dengan Daftar Pemain

Bagi yang ingi mencoba keseruan permainan Tes Usia Mental, berikut cara bermainnya.

1. Kunjungi link Tes Usia Mental "https://www.arealme.com/mental/id/"

2. Masukkan umur sebenarnya di kolom yang tersedia, namun boleh juga bila tidak memasukkan

3. Kemudian klik “Mulai”

4. Jawab setiap pertanyaan

5. Setelah semua pertanyaa terjawab, kesimpulan usia mental yang dimiliki akan muncul

6. Bagikan kesimpulan ke media sosial dengan menekan tombol "Bagikan"

7. Selesai.

Baca Juga: Twice Perpanjang Kontrak di Agensi JYP Entertainment: Semua Anggotanya Telah Menyelesaikan Pembaharuan

Kesimpulan dari Tes Usia Mental sebaiknya hanya dijadikan hiburan saja, karena di laman tersebut tidak menjelaskan metode yang digunakan dalam membuat pertanyaan.

Itulah sekilas penjelasan dan cara main Tes Usia Mental yang kini tengah viral di medsos. Silahkan mencoba permainan ini dengan link yang sudah cantumkan. ***

Editor: Arini Kumalasari

Tags

Terkini

Terpopuler