WOW! Kecepatan 5G pada iPhone 12 Dua Kali Lebih Cepat dari Kecepatan 4G, Ketahui Fitur Unggulan Lain

- 14 Oktober 2020, 12:47 WIB
Iphone mulai Sematkan Jaringan 5G di Iphone terbarunya
Iphone mulai Sematkan Jaringan 5G di Iphone terbarunya /Instagram@apple

MEDIA BLITAR – Apple telah meresmikan keluaran produk terbarunya yaitu iPhone 12 pada Rabu 14 Oktober 2020. Sesuai dengan nama generasi jaringan ini yaitu 5G, kecepatan data transfer yang akan diperoleh iPhone 12 bisa sampai dua kali lipat dari kecepatan 4G.

Kecanggihan ponsel iPhone 12 hadir dengan membawa teknologi  5G pertama kalinya di Indonesia bahkan di Dunia. Teknologi 5G ini dapat mempercepat koneksi internetnya. Hal tersebut tentunya dapat menguntungkan bagi pengguna iPhone 12 yang bergantung pada kekuatan koneksi internet.

Baca Juga: iPhone 12 Resmi Dirilis Dengan Teknologi 5G, Ketahui Kelebihannya

Desain pada iPhone 12 yang diklaim super ringan di dunia dengan menggunakan procesor A14 Bionic, layar Super Retina XDR membuat tampilan desain iPhone 12 yang tipis dan mewah.

iPhone 12 menghadirkan beberapa pilihan penyimpanan internal yaitu 64GB, 128GB, dan 256GB. Keunggulan pada penyimpanan internal adalah agar segala aktivitas pada ponsel lancar, cepat, dan bisa dipakai dalam jangka waktu lama.

iPhone 12 ini didukung dengan RAM dan ROM yang sangat besar. RAM ini berguna menyimpan data dalam sistem serta berpengaruh terhadap kecepatan operasi dan kelancaran membuka aplikasi. Sementara itu, ROM berfungsi sebagai penyimpan data seperti foto, video, musik, dan aplikasi dalam smartphone.

Baca Juga: iPhone 12 Telah Rilis Hari Ini, Berikut Rincian Harganya di Indonesia

Perusahaan Apple bentukan Steve Jobs ini kelurkan iPhone 12 dengan kecanggihan kamera yang super jernih. Terdapat dual-camera system, 12MP Ultra Wide dengan rincian 2.5 aperture, 5 elements lens, 13 mm focal lenght, dan 120 field of view.

Pada dual-camera system kedua terdapat 12MP wide dengan rincian 1.6 aperture, 7 elements lens, 26 mm focal lenght dan optimal image stabilization 100 persen focus pixels.

Selain itu iPhone 12 ini ramah lingkungan lantaran ponsel ini  tidak menggunakan charger maupun earphone dengan alasan akan mendukung pengurangan penumpukan sampah charger di dunia. Namun, konsumen masih akan mendapatkan data port lightning to USB Type-C.

Halaman:

Editor: Ninditoo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x