Apple Meluncurkan Ponsel 5G Pertama, iPhone 12 Tidak Dilengkapi Earphone dan Charger

14 Oktober 2020, 11:47 WIB
iPhone 12 Pro Max yang baru saja diluncurkan pada Selasa 13 Oktober 2020 /Apple

MEDIA BLITAR – Seperti yang telah dijadwalkan sebelumnya, Apple telah menggelar acara khusus bertajuk ‘Hi, Speed’ pada Selasa, 13 Oktober 2020. Acara tersebut merupakan peluncuran seri terbaru Apple yaitu iPhone 12.

Apple telah resmi meluncurkan empat varian iPhone 12 yaitu iPhone 12 mini, iPhone 12, iPhone 12 Pro dan iPhone 12 Pro Max. Ponsel ini dibanderol dengan harga mulai 699 dolar AS untuk iPhone 12 mini 64 GB.

Sebelumnya iPhone mengisyaratkan kehadiran jaringan internet 5G pada seri barunya. IPhone 12 merupakan ponsel 5G pertama dari seri iPhone yang tidak dilengkapi dengan charger dan earphone kabel.

Baca Juga: Apple Resmi Rilis iPhone 12 dengan Teknologi 5G, Cek Spesifikasi dan Harga Lengkapnya!

Pengguna iPhone 12 harus membeli charger dan earphone kabel secara terpisah. Pengguna harus merogoh kocek 19 dolar AS untuk masing-masing produk tersebut.

Hilangnya earphone dan charger iPhone 12 memang sudah diprediksikan sejak lama. Hal tersebut ditegaskan dengan dijualnya Apple Watch Series 6 yang tidak dilengkapi charger.

Apple mengatakan saat ini pengguna iPhone sudah memiliki earphone dan charger miliknya sendiri. Saat ini telah beredar di pasaran 700 juta earphone dengan konektor lightning dan dua miliar charger Apple yang bisa dibeli oleh pengguna.

Baca Juga: Apple Resmi Rilis iPhone 12 dengan Teknologi 5G, Cek Spesifikasi dan Harga Lengkapnya!

Dengan tidak menyertakan earphone, Apple berusaha untuk mendorong penggunanya membeli earphone wireless buatannya, yang dibanderol dengan harga mulai 159 dolar AS.

Pada Apple Event 15 September 2020, banyak penggemar Apple kecewa. Sebabnya, iPhone 12 tak diperkenakan dalam acara tersebut. Penundaan ini dikarenakan pandemi Covid-19 yang membuat beberapa produsen terlambat memasok suku cadang iPhone karena sejumlah negara menerapkan pembatasan wilayah secara ketat.

Tidak adanya charger dan earphone kabel, bisa jadi untuk mengurangi biaya produksi.

Berkurangnya harga produksi ini dapat menekan harga iphone 12 sehingga menjadi lebih terjangkau.

Baca Juga: Harga HP iPhone Terbaru Oktober 2020, Cek Selengkapnya!

Dilansir Media Blitar dari Cnet Rabu, 14 Oktober 2020, Vice President Environmental, Social and Policy Initiatives Apple, Lisa Jackson menyebut bahwa selain mengurangi biaya produksi, kebijakan baru ini juga akan membuat Apple menjadi lebih ramah lingkungan.

"Kami berharap orang lain akan mengikuti dan membuat dampak ini semakin besar bagi bumi kita," terang Jackson.

Diawali dari seri terbarunya, Apple ingin berusaha mengurangi emisi karbon. Tahun 2030 Apple memiliki target untuk upaya 100 persen karbon netral dalam produknya. Selain tidak dilengkapi charger dan earphone kabel, kotak penjualan iPhone 12 lebih kecil dan ringan. Hal ini dimaksudkan untuk menghemat tempat dalam paket pengiriman.

***

Editor: Ninditoo

Sumber: CNET

Tags

Terkini

Terpopuler