Apa Arti NFT? Berikut Penjelasan Hingga Perbedaan dengan Mata Uang Kripto

13 Januari 2022, 19:58 WIB
Apa Arti NFT? Berikut Penjelasan Hingga Perbedaan dengan Mata Uang Kripto //Pixabay/Mohamed_hassan

MEDIA BLITAR – Media hiburan baru-baru ini sedang diramaikan dengan NFT yang bisa menghasilkan pundi-pundi uang jutaan rupiah.

Seperti halnya dari akun Twitter Ghozali Everyday yang menghasilkan uang jutaan rupiah dengan mengunggah foto selfie didepan komputer dimulai dari tahun tahun 2017 hingga kini namanya menjadi perbincangan publik, lantaran menjual foto selfie di NFT dengan harga fantastis.

Baca Juga: Belajar dari Ghozali Everyday, 8 Alasan NFT Akan jadi Instrumen Investasi Sangat Menarik di Masa Depan

Dalam akun Twitter ia mengungkapkan sudah mengunggah foto sebanyak 933 dan 281 volume traded, dimulai tahun 2017 hingga saat ini di sebuah marketplace jual beli karya seni di Open Sea.

Bahkan dalam pemakaian mata uang Ethereum, sudah terbiasa dipakai untuk bertransaksi di OpenSea dan digunakan dalam transaksi NFT.

Baca Juga: Apa itu NFT? Kenali Kerjanya Hingga Kekurangan Maupun Kelebihan Agar Bisa Menghasilkan Mata Uang

Namun sebelum menggunakan yang nantinya akan dijadikan sebagai jual beli, simak berikut arti dari NFT hingga perbedaan dengan mata uang Kripto.

Lantas, apa itu arti NFT?

Menurut Forbes NFT atau Non-fungible token, merupakan aset digital sebagai tanda bukti kepemilikan barang yang dapat dibeli dengan mata uang kripto, seperti halnya NFT adalah karya seni, klip video, musik dan sebagainya dalam format digital.

Baca Juga: Siapa Ghozali Everyday Viral di Twitter? Sukses Jual NFT Modal Foto Selfie di OpenSea Laku Keras Miliaran

Selain itu, NFT juga memakai sistem teknologi Bernama blockchain yang sama dengan cryptocurrency Adapun kepanjangannya adalah Non Fungible Token, artinya berarti asset yang tidak dapat dipertukarkan atau diperdagangkan.

Oleh karena itu, bagi pengguna NFT merupakan set digital yang bersifat unik dan eksklusif dan tidak bisa direplikasi ataupun diganti dengan yang lain, nantinya tiap aset tersebut akan mempunyai kode unik hingga metadata yang membedakan tiap aset dari satu sama lainnya.

Lalu, apa yang bikin membedakan NFT dengan mata uang kripto?

Baca Juga: Apa Arti NFT? Simak Penjelasan Membuat dan Menjual NFT Ghozali Everyday Dapat Cuan Miliaran dari Foto Selfie

Mata uang kripto merupakan aset digital yang dirancang untuk bekerja sebagai media pertukaran yang menggunakan kriptografi kuat untuk mengamankan transaksi keuangan, mengontrol proses pembuatan unit tambahan dan memverifikasi transfer aset.

Sebagaimana dirangkum MediaBlitar dari artikel beritadiy, NFT itu sendiri tersedia dalam blockchain, namun cryptocurrency tidaklah unik seseorang yang dapat mempunyai Bitcoin dengan harga jual dan beli yang sama.

Namun, NFT tidak memiliki nilai sama dan setiap aset unik tersebut tidak dapat ditukarkan, hingga keunikannya itu membuat berbeda dengan mata uang kripto.

Demikian penjelasan dari arti NFT secara lengkap hingga perbedaan dengan mata uang kripto bagi yang belum mengetahuinya.***

Editor: Annisa Aprilya Putri

Sumber: Pikiran Rakyat Forbes

Tags

Terkini

Terpopuler