Gagal Lolos? Update Klasemen Kualifkasi AFC Futsal Asian Cup 2024 Usai Timnas Futsal Indonesia vs Afghanistan

- 10 Oktober 2023, 07:58 WIB
 Gagal Lolos? Update Klasemen Kualifkasi AFC Futsal Asian Cup 2024 Usai Timnas Futsal Indonesia vs Afghanistan
Gagal Lolos? Update Klasemen Kualifkasi AFC Futsal Asian Cup 2024 Usai Timnas Futsal Indonesia vs Afghanistan /Instagram.com/@afcasiancup

MEDIA BLITAR -  Update terbaru hasil pertandingan klasemen terkini Timnas Futsal Indonesia dalam ajang AFC Futsal Asian Cup 2024 Qualifiers per hari ini, Selasa, 10 Oktober 2023. Timnas Futsal Indonesia berhasil meraih hasil imbang dramatis dengan skor 7-7 dalam pertandingan kualifikasi AFC Futsal Asian Cup 2024 melawan Afghanistan.

Pertandingan yang berlangsung pada Senin, 9 Oktober 2023, ini menjadi sorotan publik futsal Tanah Air. Bagaimana klasemen Timnas Indonesia setelah pertandingan tersebut?

Dalam pertandingan yang berlangsung penuh drama, Timnas Futsal Indonesia sempat tertinggal dengan skor 1-5 oleh Afghanistan, tim yang sebelumnya berhasil menumbangkan tuan rumah Arab Saudi dengan skor 2-3. Meskipun demikian, semangat juang para pemain futsal Indonesia tidak luntur begitu saja.

Baca Juga: Tanpa Futsal, LENGKAP Jadwal Pertandingan 36 Cabor SEA Games 2023 Kamboja: E Sports Catur Badminton Sepak Bola

Timnas Indonesia terus berjuang untuk memperkecil ketertinggalan, dan hasilnya, mereka berhasil mencetak gol-gol beruntun sehingga skor menjadi 7-7 saat pertandingan berakhir.

Hasil Pertandingan dan Klasemen Terbaru Kualifikasi AFC Futsal Asian Cup 2024 Grup B 

Hasil imbang ini membawa Timnas Indonesia tetap berada di puncak klasemen sementara Grup B dalam kualifikasi AFC Futsal Asian Cup 2024.

Dengan torehan poin 4 dan selisih gol 19-7, Timnas Futsal Indonesia mendominasi klasemen Grup B. Sementara itu, Afghanistan berada di posisi kedua dengan poin yang sama, yaitu 4, dan selisih gol 10-9. Keunggulan Timnas Indonesia dalam selisih gol membuktikan performa impresif yang mereka tunjukkan dalam pertandingan ini.

Namun, perjuangan Timnas Indonesia belum selesai. Kedua tim, yaitu Arab Saudi dan Makau, sebelumnya mengalami kekalahan di laga perdana.

Halaman:

Editor: Ludvia Tria Fitriani

Sumber: Instagram@federasifutsal_id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x