Lebih Mahal 1 Bungkus Rokok! Harga Tiket Timnas U-20 Indonesia vs Irak Piala Asia U-20 2023 Cuma Belasan Ribu

- 28 Februari 2023, 13:01 WIB
Lebih Mahal 1 Bungkus Rokok! Harga Tiket Timnas U-20 Indonesia vs Irak Piala Asia U-20 2023 Cuma Belasan Ribu
Lebih Mahal 1 Bungkus Rokok! Harga Tiket Timnas U-20 Indonesia vs Irak Piala Asia U-20 2023 Cuma Belasan Ribu /PSSI/

MEDIA BLITAR-Bagi Anda yang ingin menyaksikan laga skuad Garuda muda secara langsung di Stadion Lokomotiv Tashkent.

Tentunya informasi harga tiket pertandingan Timnas U-20 Indonesia vs Irak Piala AFC U-20 Asian Cup 2023 wajib Anda ketahui.

Sebagai tambahan informasi, laga pertandingan skuad Indonesia U-20 vs Irak U-20 bakal digelar pada Rabu, 1 Maret 2023 mulai pukul 17.00 waktu setempat atau 19.00 WIB.

Baca Juga: 10 Kata-Kata Ucapan Menyambut Bulan Maret 2023, Cocok Dijadikan Caption di Media Sosial

Stadion Lokomotiv Tashkent merupakan stadion olahraga dengan kapasitas mencapai 8.000 pengunjung.

Nah, bagi Anda yang ingin mendukung skuad Garuda dari dekat bisa memesan tiket secara online maupun offline sesuai aturan di sana.

Harga Tiket Pertandingan Timnas U-20 Indonesia vs Irak Cuma Rp13 Ribu

Harga tiket pertandingan Timnas U-20 Indonesia vs Irak terbilang murah jika dibandingkan dengan harga tiket pertandingan internasional di Indonesia pada umumnya.

Baca Juga: PROFIL BIODATA Aldila Jelita Istri Indra Bekti, Umur Berapa? Cek di Sini, Lengkap Beserta Akun Medsosnya

Menurut situs resmi penjualan tiket, ITicket, harga tiket pertandingan Timnas U-20 Indonesia vs Irak U-20 hanya dijual mulai dari 10.000 Uzbekistani atau senilai Rp13.437.

Harga tersebut jauh lebih murah dibandingkan satu bungkus rokok yang rata-rata dijual Rp20 ribu ke atas.

Perlu diketahui, laga pertandingan Timnas U-20 Indonesia vs Irak U-20 merupakan laga tanding perdana bagi skuad Garuda muda pada laga Piala AFC U-20 Asian Cup 2023.

Baca Juga: Hari Penjahit Sedunia Kapan? Yuk, Simak Sejarah dan Serba-serbi Peringatan World Tailors Day

Pertandingan ini terbilang seru karena anak asuh Shin Tae-yong bakal menghadapi Negara-negara Arab yang memiliki stamina cenderung lebih baik.

Tidak hanya itu berdasarkan peringkat FIFA terbaru , Timnas Indonesia berada diurutan jauh dari skuad Irak. Meskipun, ranking FIFA merupakan penilaian untuk timnas senior. Namun, para pemain muda tersebut merupakan proyeksi timnas senior di masa depan.

Pertandingan babak fase grup Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023 akan ditayangkan secara langsung di RCTI TV atau layanan streaming RCTI+ dan Vision Plus.

Baca Juga: Spoiler dan Nonton Streaming Drakor 'Our Blooming Youth' Episode 8 Subtitle Bahasa Indonesia

Jadwal Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023

Rabu, 1 Maret 2023 pukul 18.00 WIB

Indonesia U-20 vs Irak U-20

Stadion Lokomotiv Tashkent

Sabtu, 4 Maret 2023 pukul 18.00 WIB

Suriah U-20 vs Indonesia U-20

Stadion Lokomotiv Tashkent

Selasa, 7 Maret 2023 pukul 20.30 WIB

Uzbekistan U-20 vs Timnas Indonesia U-20

Stadion Istiqlol Fergana.

Ikuti Berita Media Blitar Pikiran Rakyat di Google News.***

 

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x