Suporter Tepok Jidat! Poin Ranking FIFA Timnas Indonesia Anjlok Pasca Ditahan Imbang Bangladesh

- 2 Juni 2022, 10:50 WIB
Suporter Tepok Jidat! Poin Ranking FIFA Timnas Indonesia Anjlok Pasca Ditahan Imbang Bangladesh
Suporter Tepok Jidat! Poin Ranking FIFA Timnas Indonesia Anjlok Pasca Ditahan Imbang Bangladesh /dok. Pikiran Rakyat/

MEDIA BLITAR - Timnas Indonesia menelan hasil di luar ekspektasi pecinta bola nasional ketika hanya bermain imbang melawan Bangladesh.

Bertajuk FIFA Matchday, Timnas Indonesia gagal menang melawan Bangladesh yang mempunyai ranking 188 FIFA.

Berlaga di depan ribuan suporter sendiri di Stadion Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Rabu, 1 Juni 2022, Timnas Indonesia bermain membosankan dan mandul di lini depan.

Baca Juga: PREDIKSI Spanyol vs Portugal UEFA Nations League 2022-2023 Grup A2, Head to Head dan Prediksi Susunan Pemain

Meski secara statistik pertandingan bisa dominan pada beberapa parameter, namun organisasi permainan Stefano Lilipaly dkk mengecewakan ribuan suporter fanatik yang hadir di Jalak Harupat.

Hasil imbang tanpa gol melawan Bangladesh yang secara ranking FIFA ada jauh di bawah Timnas ini adalah warning untuk Shin Tae Yong yang akan tampil pada penyisihan Piala Asia 2023 11-18 Juni 2022.

Baca Juga: Imbang Lawan Bangladesh, Suporter Skeptis Timnas Indonesia Bisa Berbuat Banyak di Kualifikasi Piala Asia 2023

Dengan kondisi kekuatan tim yang ditampilkan seperti pada saat melawan Bangladesh, suporter mulai skeptis Timnas Indonesia bisa berbuat banyak pada penyisihan Piala Asia 2023.

"Permainannya tambah kacau, belum klop banget," tulis @alfajrin18.

Halaman:

Editor: Arini Kumalasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x