FINAL PROLIGA 2022 Putra: Juara Final Four, Surabaya Bhayangkara Samator Dihadiahi Rp40 Juta

- 20 Maret 2022, 17:58 WIB
FINAL PROLIGA 2022 Putra: Juara Final Four, Surabaya Bhayangkara Samator Dihadiahi Rp40 Juta
FINAL PROLIGA 2022 Putra: Juara Final Four, Surabaya Bhayangkara Samator Dihadiahi Rp40 Juta /Tangkap layar instagram/@proliga_official

MEDIA BLITAR - Surabaya Bhayangkara Samator atau SBS sukses melenggang ke babak final Proliga 2022 usai mengalahkan Jakarta BNI 46 3-1 (26-28, 25-22, 25-22, 25-23) di babak putaran kedua final four Proliga 2022 yang diselenggarakan di GOR Kawah Candradimuka Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul Bogor pada hari Sabtu, 19 Maret 2022.

Tidak hanya Lolos babak selanjutnya, SBS dinyatakan sebagai juara final four sekaligus menerima hadiah uang pembinaan sebesar Rp 40 juta.

Baca Juga: Ketua Umum PSSI Soroti Soal MotoGP Mandalika 2022 dan Piala Dunia U-20 2023, Ternyata Idolakan Pembalap Ini

Dari tiga laga pertandingan pada babak final four Proliga, Rendy Tamamilang dan kawan-kawan masih belum terkalahkan. Pada laga sebelumnya, SBS berhasil membungkam Bogor LaVani 3-2. Selain itu, menang atas Jakarta Pertamina Pertamax (JPX) 3-0.

Disisi lain, kekalahan BNI 46 membuat peluang Sigit Ardian dan kawan-kawan ke babak final menjadi lebih sulit. Babak sebelumnya, BNI 46 ditekuk oleh Bogor LaVani 3-0.

Baca Juga: Victor Agustino Menang Challenge 1 MasterChef Indonesia season 9, Posisi Alden MCI 9 Terancam Tidak Aman

Meskipun pada putaran pertama final four, tim asuhan Samsul Jais mampu menang atas JPX. Tetapi, BNI 46 mempunyai peluang untuk ke babak final usai Bogor LaVani dinyatakan mundur dari pertandingan tersebut. Hal tersebut karena sejumlah anggota tim terindikasi positif Covid-19 usai hasil tes PCR.

Samsul Jais mengakui anak asuhnya merasa kurang percaya diri dalam menghadapi SBS. Hal inilah yang membuat BNI 46 tidak dalam performa yang bagus saat menghadapi Rendy Tamamilang dkk.

Baca Juga: Murah Meriah! Intip 10 Manfaat Es Batu untuk Kecantikan Wajah

Halaman:

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x