PSSI Beri Isyarat Batalkan Laga Persahabatan FIFA Indonesia vs Bangladesh, Shin Tae-yong ‘Ngeyel’

- 12 Januari 2022, 21:19 WIB
PSSI Beri Isyarat Batalkan Laga Persahabatan FIFA Indonesia vs Bangladesh, Shin Tae-yong ‘Ngeyel’
PSSI Beri Isyarat Batalkan Laga Persahabatan FIFA Indonesia vs Bangladesh, Shin Tae-yong ‘Ngeyel’ /PSSI

MEDIA BLITAR – Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) memberikan isyarat kalau laga persahabatan Internasional FIFA Indonesia vs Bangladesh terancam batal.

Bukan tanpa sebab, Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi mengatakan bahwa Timnas Bangladesh merasa keberatan dengan kebijakan regulasi Satgas Covid-19 di Tanah Air.

Yunus menyebut bahwa Timnas Bangladesh akan terbang pada 20 Januari 2022, jikal laga persahabatan akan bergulir.

Namun, menurut Surat Edaran Satuan Tugas Penanganan Covid-19 di Indonesia, pendatang baru dari luar negeri harus wajib karantina selama tujuh hari.

Baca Juga: Gigit Jari, Timnas Indonesia Terancam Batal Melawan Bangladesh Laga Kontra, PSSI: Karantina 7 Hari

Sedangkan, jadwal laga persahabatan FIFA Indonesia vs Bangladesh akan digelar pada 24 dan 27 Januari 2022 di Bali.

"Kalau harus menjalani karantina selama tujuh hari, Bangladesh menolak karena mereka akan datang pada 20 Januari 2022," Kata Yunus dilansir dari ANTARA pada Rabu, 12 Januari 2022.

Beberapa kebijakan regulasi yang ada di Indonesia inilah yang menjadi titik Timnas Bangladesh jelang laga persahabatan.

Baca Juga: Shin Tae-yong ‘Ngeyel’ Bawa Timnas Indonesia vs Bangladesh Laga Persahabatan, PSSI Ungkap Kendala

Dengan demikian, pertandingan yang bertujuan untuk persiapan Piala AFF 2022 ini bisa jadi batal bergulir.

Halaman:

Editor: Nur Yasin

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x