Profil dan Biodata Mees Hilgers, Calon Tandem Elkan Baggott di Timnas Indonesia Kualifikasi Piala Asia 2023

- 8 Januari 2022, 19:15 WIB
Profil dan Biodata Mees Hilgers, Calon Tandem Elkan Baggott di Timnas Indonesia Kualifikasi Piala Asia 2023
Profil dan Biodata Mees Hilgers, Calon Tandem Elkan Baggott di Timnas Indonesia Kualifikasi Piala Asia 2023 /fctwente.nl

Hilgers lahir di kota Amersfoort, Belanda, pada 13 Mei 2001.

Ibu Mees Hilgers adalah orang Indonesia asli tepatnya dari Kota Manado, Sulawesi Utara.

Baca Juga: Viral! Ada Apa dengan Cappadocia? Ini Ulasannya

Karir junior Mees Hilgers tercatat pertama kali saat bergabung dengan klub ASC Nieuwland, kemudian ke Sparta Nijkerk di usia 8 tahun.

Bakat pemain ini tercium oleh seorang pemandu bakat dari klub FC Twente, Belanda, saat usianya menginjak 10 tahun. Sejak saat itu karier sepak bola Hilgers semakin berkembang bersama FC Twente.

Kontrak profesional pertama pemain berposisi bek tengah ini terjadi pada tahun 2018 bersama FC Twente.

Baca Juga: Ivan Gunawan Gelontorkan Rp 7,5 Juta Sewa Babysitter untuk Rawat 2 Bonekanya

Saat memperkuat tim FC Twente junior (U19), dia tercatat bermain sebanyak 46 kali dan mencetak dua gol.

Sedangkan debut pertama di Liga Utama Belanda pada terjadi pada Desember 2020 saat FC Twente mengalahkan Ajax Amsterdam 2-1.

Akun Instagram pemain ini adalah @meeshilgerss. Sampai artikel ini ditulis, dia memiliki 38,9 ribu pengikut.***

Halaman:

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah