Aji Santoso Berikan Kesempatan Pemain Muda Persebaya Surabaya U-18

- 16 Desember 2021, 08:48 WIB
Aji Santoso Berikan Kesempatan Pemain Muda Persebaya Surabaya U-18
Aji Santoso Berikan Kesempatan Pemain Muda Persebaya Surabaya U-18 /Persebaya.id/

MEDIA BLITAR – Persebaya Surabaya kembali menjalani latihan untuk persiapan seri keempat BRI Liga 1 musim 2021/2022.

Waktu sekitar dua pekan menjelang laga melawan Bali United yang rencananya akan digelar pada 5 Januari 2022 nanti benar-benar dimanfaatkan Aji Santoso untuk mempersiapkan timnya secara matang.

Aji Santoso juga memberikan kesempatan bagi lima pemain Persebaya Surabaya U-18 untuk berlatih bersama tim senior.

Baca Juga: Sedang Berlangsung! Live Streaming Pertandingan Seru BRI Liga 1: Persebaya Surabaya vs Persita Tangerang

Kelima pemain Persebaya Surabaya yaitu Afizal Danilo dan Ilham Akbar Prasetyo berposisi sebagai bek tengah.

Sementara Mochammad Jiddan lebih ke kanan sebagai bek sayap. Muhammad Rafi dan Mahardika masing-masing memiliki posisi asli sebagai gelandang bertahan dan penjaga gawang.

Mereka menjadi bagian Persebaya Surabaya U-18 yang berkompetisi di Elite Pro Academy musim 2021. Gelar juara ketiga berhasil mereka amankan, meski dengan waktu persiapan yang cukup terbatas.

Baca Juga: Jelang Seri Ketiga Liga 1, Persebaya Surabaya Tata Sistem Pertahanan Skuad

Kesemua pemain itu diberikan Aji Santoso untuk unjuk gigi dalam satu pekan ini, tidak menutup kemungkinan mereka yang dianggap layar untuk bergabung dengan tim senior, kebetulan dalam waktu dekat jendela transfer juga terbuka.

"Saya mau beri kesempatan pemain muda Persebaya. Saya dengar ada yang bagus dan saya sendiri minta mereka untuk ikut latihan," beber mantan juru taktik timnas Indonesia tersebut.

Halaman:

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x