BWF Ungkap Penyebab Kento Momota Mundur dari Kejuaraan Dunia 2021, Cedera?

- 8 Desember 2021, 19:55 WIB
BWF ungkap penyebab Kento Momota mundur dari Kejuaraan Dunia 2021
BWF ungkap penyebab Kento Momota mundur dari Kejuaraan Dunia 2021 /reuters/

Rupanya alasan mundurnya Kento Momota lantaran dipicu oleh kondisi cedera punggung yang belum sembuh 100 persen.

Karena itu lah, Kento Momota mengambil langkah antisipasi untuk memperkecil kondisi cedera agar tidak semakin parah dengan mundur dari Kejuaraan Dunia 2021.

Baca Juga: Jegal Ranking BWF Kento Momota, Viktor Axelsen Kudeta Posisi Naik Peringkat Bareng Jonatan Christie

Sebelumnya, cedera punggung didapat saat penghuni ranking 2 dunia asal Jepang itu melakoni laga pembuka di ajang World Tour Finals 2021 pekan lalu.

Di babak pertama grup A, Kento Momota yang turun sebagai unggulan 1 justru harus menyerah di tangan wakil junior India, Lakhsya Sen.

Baca Juga: Kento Momota, Si Juara Dunia Bertahan Sektor Tunggal Putra Dilatih oleh Pelatih Asal Indonesia

Kento mundur atas wakil India itu saat poin-poin awal. Ia juga tampak meringis kesakitan menahan ngilunya rasa sakit di punggung akibat cedera.

Merasa belum pulih, Kento Momota akhirnya juga tak bisa kembali ke lapangan untuk bertanding di Kejuaraan Dunia 2021 di Spanyol.

Baca Juga: Fakta Menarik Kento Momota, Jadi Ranking 1 Dunia Lantaran Polesan Pelatih Asal Indonesia

Padahal, dia yang berada di unggulan teratas memiliki peluang besar untuk keluar sebagai yang terbaik.

Halaman:

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x