Dituding Langgar Aturan Bubble yang Ditetapkan, PBSI Klarifikasi Sorak Sorai di Tribun Penonton

- 22 November 2021, 09:51 WIB
Lapangan IBF 2021 - Dituding Langgar Aturan Bubble yang Ditetapkan, PBSI Klarifikasi Sorak Sorai di Tribun Penonton.*
Lapangan IBF 2021 - Dituding Langgar Aturan Bubble yang Ditetapkan, PBSI Klarifikasi Sorak Sorai di Tribun Penonton.* //Antara/Roy Rosha Bachtiar

MEDIA BLITAR – Serangkaian Indonesia Badminton Festival (IBF atau Festival Bulutangkis Indonesia) masih diselenggarakan di Bali International Convention Centre, Nusa Dua.

Beriringan dengan IBF 2021, ajang kejuaraan bulutangkis yang telah selesai digelar adalah Indonesia Masters 2021. Dan kemudian disusul Indonesia Open 2021, dan BWF World Tour Final.

Dalam pelaksanaannya pun dirancang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, karena pemerintah menerapkan sistem bubble.

Baca Juga: Move On Indonesia Masters 2021, The Minions Bersiap Super 1000 Indonesia Open 2021

Dimana pihak yang terlibat di dalam pelaksanaan turnamen tersebut, berada di satu lingkungan yang sama, dengan karantina ketat, sebagai upaya minimalisir dan menghindari resiko Covid-19. Tak hanya itu, pemeriksaan kesehatan ketat pun dilakukan kepada para atlet dan pihak yang terlibat.

Bahkan diinformasikan sebelumnya, jika pelaksanaan IBF 2021 tidak ada penonton, untuk mendukung sistem bubble yang diterapkan.

Akan tetapi, ada yang janggal dari gelaran Indonesia Masters 2021 di beberapa momen, karena terdengar riuh sorak sorai bak terdapat penonton.

Baca Juga: Hasil Lengkap Indonesia Masters 2021: Kento Momota Geser Anthony Ginting jadi Juara Bertahan

Ini membuat pecinta bulutangkis tanah air pun bertanya-tanya, maksud dari suara sorakan tersebut, terlebih lagi sebelumnya dikabarkan oleh PBSI, tak ada penonton di IBF 2021 saat sistem bubble diterapkan.

Selain itu, warganet dibuat bertanya-tanya, terkait unggahan influencer yang diduga ada di lingkungan IBF 2021.

Halaman:

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x