Derbi Jatim, Absennya Beberapa Pemain Arema jadi Peluang Bagi Persik

- 19 November 2021, 18:37 WIB
Derbi Jatim, Beberapa Pemain Arema Absen Peluang Bagi Persik
Derbi Jatim, Beberapa Pemain Arema Absen Peluang Bagi Persik /

MEDIA BLITAR-  Hari ini tersaji sebuah Big Match antara Arema FC dan Persik Kediri.

Laga antara Arema FC dan Persik Kediri merupakan pembukaan di seri 3 BRI Liga 1 2021/2022.

Laga derbi Jatim yang diyakini akan sengit ini, karena beberapa pemain Arema akan absen melakoni pertandingan ini.

Baca Juga: Derbi Jatim, Live Streaming Liga 1 BRI : Prediksi Pertandingan Persik Kediri VS Arema

Namun kubu Persik Kediri sang Asisten Pelatih Persik Kediri, Alfiat enggan menyebut absennya 3 pemain Arema FC di lini serang yakni Dendi Santoso, Dedik Setiawan, dan Kushedya Hari Yudo sebagai sebuah keuntungan pada pembukaan seri 3 ini. 

Ia merasa Arema FC meskipun tanpa ketiga pemain tersebut, Arema FC merupakan tim yang berkualitas dengan skillmerata.

Sehingga ia juga menegaskan bahwa Persik akan tampil fokus guna meraih tiga poin.

 Baca Juga: Lini Depan Sering Gagal, Barito Putera Segera Benahi Penyelesaian Akhir Jelang Laga Melawan Persija

“Kita tahu semua pemain Arema itu bagus ya, pemain inti atau cadangan semua sama. Di situ ada Fortes (Carlos), ada Rafli (Muhammad). Mereka semua rata-rata bagus. Jadi kita tetap berusaha untuk jangan sampai mereka berkembang masuk ke pertahanan kita,” ungkap Alfiat dilansir Media Blitar dari laman resmi Liga Indonesia Baru.

Alfiat berfokus untuk memulai seri 3 dengan kemenangan dan meminta para pemain untuk memperoleh hasil maksimal dalam laga menghadapi Arema FC.

Halaman:

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x