Jadikan Seri Pertama untuk Uji Coba, Robert Bawa Tren Positif Seri Kedua Bagi Persib

- 9 November 2021, 22:12 WIB
Jadikan Seri Pertama untuk Uji Coba, Robert Bawa Tren Positif Seri Kedua Bagi Persib
Jadikan Seri Pertama untuk Uji Coba, Robert Bawa Tren Positif Seri Kedua Bagi Persib /Instagram resmi Persib

MEDIA BLITAR - Tim asuhan Robert Rene Albert yaitu Persib Bandung kini menyudahi seri kedua dengan bertenggar di posisi kedua klasemen sementara. Tentu saja ini atas tangan dingin Pelatih asal Belanda tersebut.

Robert menjadikan awal musim seri pertama lalu sebagai masa pra musim pemain dalam mengembalikan kondisi, menguasai lagi atmosfer pertandingan, dan memahami lagi karakter chemistry pemain.

Baca Juga: Bakal Main Gila-Gilaan, Berikut Hasil Drawing Daihatsu Indonesia Masters 2021, The Minions VS Choi-Kim

"Saya sudah menyatakan berkali-kali bahwa enam laga di awal seperti pra musim. Bukan hanya bagi kami tapi juga untuk beberapa tim lain juga. Ketika kami memulai, dua striker utama kami juga belum siap sepenuhnya. Jadi itu bisa dengan jelas menunjukkan enam laga awal adalah waktu membentuk fondasi di dalam tim, membentuk tim yang solid," ungkap Robert dilansir Media Blitar dari laman resmi Liga Indonesia Baru.

"Itu perbedaan antara seri pertama dan kedua, kami memanfaatkannya sebagai pra musim dan tahu apa yang harus dilakukan. Melihat hasil yang didapat, kami tidak terkejut karena kami bekerja dengan itu dan sudah merencanakan itu," tambah Pelatih yang biasa memakai topi coklat tersebut.

Baca Juga: Ditahan Imbang Barito Putera, Pelatih Persela Evaluasi Tim Jelang Lawan Persib

Baca Juga: Debut Gemilang Lawan Persib Bandung, Eber Bessa Tetap Dapat Program Latihan Khusus dari Pelatih Bali United

Mantan Pelatih Arema ini telah membawa Persib Bandung mengemas dua kemenangan dan empat kali hasil imbang. Hal itu rupanya jadi titik awal dominasi tim Maung Bandung selanjutnya. Berkat hasil ini menjadikan Persib jadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan.

Namun perlu diketahui pada musim ini tim Maung Bandung memulai BRI Liga 1 2021/2022 tahun ini dengan kurang persiapan.

Halaman:

Editor: Annisa Aprilya Putri

Sumber: Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah