Terhempas dari Ranking 4 BWF, Ganda Campuran Honey Couple Indonesia Lakukan Hal Ini di French Open 2021

- 28 Oktober 2021, 17:42 WIB
Praveen/Melati*/Instagram/@jordan_praveen
Praveen/Melati*/Instagram/@jordan_praveen /

MEDIA BLITAR – Praveen Jordan/Melati Daeva adalah ganda campuran wakil Indonesia yang dijuluki dengan Honey Couple.

Sebelumnya, Praveen/Melati diketahui berada diperingkat 4 dunia. Namun, usai laga Denmark Open 2021 yang digelar pekan lalu, dan Honey Couple hanya sampai semifinal, peringkat Praveen/Melati bergeser ke ranking lima digusur wakil Jepang.

Dan di pertandingan pertama French Open 2021 ini, wakil ganda putra Indonesia Praveen/Melati, bak kebakaran jenggot dan tunjukkan kepiawaian, ketangkasan, serta streategi mereka, hingga sukses hadang serangan wakil Malaysia.

Baca Juga: Update 10 Besar Ranking Dunia atas 5 Nomor Bulutangkis BWF: Praveen – Melati Merosot

Tak main-main, Praveen/Melati babat dua gim sekaligus di babak pertama 32 besar atas wakil Malaysia Chen Tng Jie/Peck Yen Wei dengan skor 22-20 dan 21-19.

Menilik awal pertandingan ganda putra Indonesia dan Malaysia ini, Praveen/Melati melakukan start dengan baik. Namun sempat disusul oleh Malaysia, karena kehilangan konsentrasi dan tak bisa kuasai lapangan untuk sementara.

Baca Juga: Ganda Malaysia Kena Prank, Praveen – Melati Lolos ke Babak Kedua French Open 2021

Meski begitu Praveen/Melati berhasil ambil alih permainan, dan mampu samakan kedudukan hingga selesaikan dua gim dengan baik.

Atas keberhasilan Praveen/Melati tumbangkan wakil Malaysia ini, dia dipastikan berlaga pada babak kedua 16 besar French 2021 yang digelar hari ini, 28 Oktober 2021 melawan wakil India.

Baca Juga: Jadwal Badminton Hari Ini: Ada The Daddies, Praveen Jordan - Melati di 32 Besar French Open 2021

Halaman:

Editor: Arini Kumalasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah