Prediksi West Ham United vs Tottenham Hotspur 24 Oktober 2021 Malam Ini, Skor, Line Up, Head to Head

- 24 Oktober 2021, 15:32 WIB
Prediksi West Ham United vs Tottenham Hotspur 24 Oktober 2021 Malam Ini, Skor, Line Up, Head to Head
Prediksi West Ham United vs Tottenham Hotspur 24 Oktober 2021 Malam Ini, Skor, Line Up, Head to Head /Instagram/@westham

MEDIA BLITAR – Pertandingan antara West Ham United vs Tottenham Hotspur akan tersaji pada pekan ke-9 Liga Inggris. West ham akan kedatangan tamu spesial di stadion Olimpiade London, The Hammers tengah mendapat momentum untuk unjuk gigi di pada awal musim kompetisi ini.

The Hammers memperlihatkan performa yang sangat impresif baik di Liga Inggris maupun Liga Europa. Di Liga Inggris, West Ham menduduki peringkat 7 dengan 4 kemenangan, 2 seri dan 2 kalah di klasemen Liga Inggris.

Pada laga sebelumnya, The Hammers berhasil menang telak 3-0 dari RC Genk lewat gol yang diciptakan oleh Dawson, Diop dan Bowen.

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Brighton vs Manchester City di Liga Inggris Jam 23.30 Prediksi Line Up, Skor, Head to Head

Selain itu, pada laga terakhirnya di ajang Liga Premier juga mereka berhasil meraih hasil positif karena mampu meraih kemenangan tipis 1-0 kala bertamu ke markas Everton.

Kini, The Hammers torehan 14 poin hanya berselisih 1 angka dari Tottenham yang menempati peringkat 5.

Sementara di Liga Eropa, kemenangan 3-1 atas Genk pada laga teraktual, memantapkan posisi The Hammers di puncak klasemen Grup H. Michail Antonio dan tim mendapat poin sempurna selepas sapu bersih 3 laga penyisihan dengan kemenangan.

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING: Everton vs Watford di Liga Inggris Malam Ini Pukul 21.00, The Toffees Incar Poin

“Saat ini, saya ingin tim saya menang di Eropa dan saya ingin mereka menang di Liga Premier dan saya mencoba yang terbaik untuk mendapatkan keseimbangan itu dengan benar,” ujar David Moyes, dilansir dari laman resmi klub.

Di kubu lawan, Tottenham besutan Nuno Espirito Santo masih tampil inkonsisten. Sempat memuncaki klasemen EPL pada pekan awal, The Lilywhites kemudian sempat terlempar dari 10 besar, dan kini kembali naik ke peringkat 5 hasil 2 kemenangan beruntun di Liga Inggris.

Halaman:

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah