Cristiano Ronaldo Cetak 2 Gol pada Laga Debut di MU, Berikut Tanggapan Wakil Ketua Klub Juventus

- 13 September 2021, 22:17 WIB
Foto Cristiano Ronaldo saat cetak gol dalam debut di Manchester United ,
Foto Cristiano Ronaldo saat cetak gol dalam debut di Manchester United , /Instagram /@cristiano

 

MEDIA BLITAR- Pemain baru Manchester United (MU), Cristiano Ronaldo berhasil mencetak dua gol pada laga debutnya saat melawan Newcastle pada Sabtu 11  September 2021 dalam lanjutan Liga Inggris musim 2021-2022.

Dalam laga tersebut, Manchester United berhasil menang dengan skor 4-1 dengan sumbangan dua gol Cristiano Ronaldo di menit ke-45 dan 62.

Sedangkan dua gol Manchester United lainnya disumbang oleh Bruno Fernandes di menit ke-80 dan Jesse Lingard pada menit akhir sebelum laga usai.

Baca Juga: Ronaldo dan Kawan-Kawan Siap Menghadapi Young Boys di Bern Swiss

Seperti diketahui mantan pemain Juventus tersebut telah kembali ke Manchester United, klub yang membesarkan namanya setelah sempat berpisah selama 12 tahun.

Setelah pertandingan selesai, pria yang berjuluk CR7 tersebut mengungkapkan tentang ajaibnya Stadion Old Trafford dimana menjadi tempat yang bisa digunakan untuk mencapai semua yang diinginkan.

“Kembalinya saya ke Old Trafford hanyalah pengingat singkat mengapa stadion ini dikenal sebagai Theatre of Dreams. Bagi saya, itu selalu menjadi tempat ajaib di mana Anda dapat mencapai semua yang Anda inginkan,” tulis Cristiano Ronaldo melalui akun Instagramnya @cristiano pada 12 September 2021.

Baca Juga: Bak Kembali Jadi Pahlawan: Ronaldo Cetak Dua Gol di Old Trafford, Bawa MU ke Puncak Klasemen

“Bersama dengan semua rekan tim saya dan dengan dukungan luar biasa yang selalu kami dapatkan dari tribun, kami menghadapi jalan di depan dengan keyakinan dan optimisme bahwa kami semua akan merayakan bersama pada akhirnya,” tambah Cristiano Ronaldo.

Halaman:

Editor: Farra Fadila

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x